Pendidikan Madrasah

MIN 5 Benteng Ikuti LCC-I se-Benteng

Benteng (Inmas) - MIN 5 Desa Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah berhasil menjadi juara Tiga pada lomba Cerdas Cermat islam (LCC-I) dalam rangka Memperingati Isra Mi'raj Se-Benteng,  Rabu (03/04).

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh (Persatuan Remaja Islam Hijrah Al- Falah) PERIHAL dan bertempat di Masjid Al - Falah Desa Karang Tinggi kabupaten Bengkulu Tengah dengan kategori perlombaan terdiri dari: - Tingkat SD/ MI sederajat - Tingkat SMP/MTS sederajat - Tingkat SMA/ MA sederajat.

MIN 5 Bengkulu Tengah yang berpartisipasi dalam kompetensi ini antara lain Deswinta Nur Pratiwi, Luthfiana Ulfa Tsabita dan Abel Grace Chillia Acara tersebut di buka oleh Plh Kades Karang Tinggi yakni Toni Efriadi.S.Pd. dalam kata sambutanya ia mengajak bahwa berbagai lomba ini dimaksud untuk mengajak seluruh masyarakat Bengkulu Tengah dalam rangka memeriahkan dan menyemarakkan peringatan Isra Mi’raj.

Kepala MIN 5 Benteng senang dengan adanya perlombaan ini bisa menanamkan rasa cinta terhadap para perjuangan agama yang telah bersusah payah memperjuangkan Islam demi kemaslahatan ummat yaitu nabi Muhammad SAW serta mampu menjadikan perjuangan rasul sebagai dasar kita beragama. (Emi)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA