Pendidikan Madrasah

MIN 2 Kota Bengkulu Juara 2 Lomba Adzan Virtual

Kota Bengkulu (Humas) - Dalam rangka memeriahkan MTsN 1 CUP Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Bengkulu, Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota mengirimkan siswa perwakilan untuk mengikuti ajang Lomba Adzan yang diselenggarakan secara online atau Virtual beberapa hari yang lalu.

Kegiatan Lomba Adzan secara Virtual ini diikuti oleh peserta yang merupakan perwakilan Madrasah yang ada di Kota Bengkulu. Disampaikan oleh Panitia MTsN 1 Cup bahwa pemenang Lmba Adzan akan diumumkan serta pembagian hadiahnya akan dilaksanakan serentak pada acara Penutupan Kegiatan MTsN 1 Cup.

Dalam ajang ini, MIN 2 Kota Bengkulu mengutus dua pesertanya untuk mengikuti Lomba Adzan secara Virtual ini. Pengambilan video saat anak mengumandangkan azan dilaksanakan bertempat di ruang kepala madrasah yang di bimbing oleh guru pendampingnya yaitu Iis Murdiah,S.Pd.I dan Pip Sumardi, M.Pd.

Kedua pembimbing ini berharap siswanya dapat memberikan penampilan terbaik serta semoga kedepannya dengan adanya lomba-lomba dalam berbagai event Insya Allah MIN 2 bisa selalu mengikutinya,“ ujar Pip Sumardi dengan semangat .

Drs.Tarmizi,M.TPd selaku Kepala MIN 2 Kota Bengkulu, yang ditemui di ruang kerjanya mengapresiasi kegiatan Lomba Adzan tersebut. “Semoga kemampuan siswa akan ter asah dan bertambah, selain itu dapat memperbanyak pengalaman dan kemampuan siswa yang dapat dipergunakan didalam kehidupan sehari-hari dalam kehidupan bermasyarakat, dan Alhamdulillah MIN 2 merebut Juara 2 dalam Lomba Adzan tersebut,” ungkap Tarmizi.

Lebih lanjut Tarmizi mengucapkan selamat kepada siswa atas nama M Rasyid yang telah mendapatkan Juara 2 dalam lomba adzan tersebut. Dan ia berharap agar semua siswa dapat mengikuti jejaknya yang tidak pantang menyerah sebelum bertanding. Serta dapat mengambil pengalaman dari kegiatan kompetisi tersebut terutama dapat mengasah kemampuan yang dimiliki. “Semoga kegiatan lomba adzan ini dapat bermanfaat bagi siswa maupun madrasah kita,” pungkas Tarmizi. (Ridwan/Popi)

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA