Pendidikan Madrasah

MIN 01 Rejang Lebong Laksanakan Ujian Praktek Fiqih dan Qur’an Hadits

Bengkulu (Inmas) 19/04 - MIN 01 Rejang Lebong mulai menyelengarakan kegiatan ujian praktek sebagai syarat ketuntasan belajar siswa di jenjang pendidikan Madrasah Ibtidaiyah, Selasa (18/04 ). Hari pertama ujian praktek yang diuji adalah mata pelajaran Fiqih yang di bimbing oleh Ibu Zahra, S.Pd.I, dan Ibu Delfi Yohni, S.Pd.I serta di uji juga mata pelajaran Qur’an hadits yang dibimbing oleh Ibu Khusnil Khatimah, S.Pd,I dan Ibu Windarti Eka Sari, S.Pd.I.

Ujian Praktek dimulai pada pukul 08.30 wib setelah melaksanakan upacara bendera, dan Qur’an Hadis sebagai mata pelajaran pertama yang diujiankan, ujian praktek Qur’an hadis bertempat di dalam kelas, dalam ujian Qur’an hadis ini siswa dituntut untuk menghafal surat-surat pendek yang terdapat di dalam kitab suci Al-Qrur’an, dan siswa di panggil satu persatu sesuai absen untuk  maju ke depan kelas membacakan surat yang telah ditugaskan kepada siswa.

Setelah ujian praktek Qur’an hadis selesai dilaksanakan maka dilanjutkan dengan ujian praktek mata pelajaran fiqih, adapun yang diujikan pada mata pelajaran fiqih adalah mengenai wudhu, shalat fardu dan hafalan doa shalat duha, ujian praktek wudhu dilaksanakan di tempat berwudhu sedangkan praktek shalat fardu bertempat di mushola MIN 01 Rejang Lebong dan hafalan doa shalat duha di kelas. Siswa di panggil berdasarkan urutan absen untuk melaksanakan wudhu dan setelah wudhu siswa langsung menuju ruang kelas untuk melaksanakan ujian praktek shalat fardu.

Bapak Wawan Herianto, S.Pd. MM, sebagai kepala sekolah MIN 01 Rejang Lebong menegaskan bahwa kegiatan ujian praktek harus dilaksanakan sebagai tolak ukur sejauhmana ketercapaian siswa terhadap pelajaran yang telah ditempuhnya selama enam tahun di MIN 01 Rejang Lebong. Kepala MIN 01 Juga berharap kelancaran dari proses kegiatan ujian ini hingga selesai nanti, dan siswa mendapatkan nilai yang baik dan sesuai dengan yang harapan. (Dian)

Redaktur : H. Rolly G


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA