Bengkulu (Informasi dan Humas) 2/6- MIN 01 Melaksanakan Ujian Tes bagi siswa baru yang mendaftar di kelas 1 pada tahun ajaran baru yakni 2016-2017, pelaksanaan tes langsung kepada siswa yang baru mendafrtar dan di dampingi oleh orang tua dan wali siswa dalam melaksanakan tes di MIN 01 Dusun Curup, pelaksanaan tes diawali dengan pengarahan oleh wakil kepala bidang kesiswaan yakni ibu Sri Wahyuni. S, S.Pd, pengarahan ini dilaksanakan di lapangan MIN 01 Dusun Curup, pengarahan ini dilakanakan untuk memberikan pengarahan kepada siswa baru mengenai bagaimana tata cara pelaksanaan tes dilaksanakan.
Pelaksanaan diawali dengan pemberian arahan oleh wakil kesiswaan Ibu Sri Wahyuni, S.Pd dan Bapak Burhan Fajri, S.Pd.I selaku ketua Panitia.Adapun ruangan yang digunakan dalam pelaksanaan tes tersebut dlh mushola, diantaranya ruang tes Iqro yang dikordinator oleh ibu Delfi Yohni,S.Pd.I, ruang tes membaca dan menulis di koordinatori oleh ibu Husnil Khotimah, S.Pd.I, ruang Berhitung di koordiatori oleh Ibu Sri Sundari, S.Pd, ruangan tes kreativitas dan pengembangan diri di koordinatori oleh Ibu Sri Wahyuni, S.Pddan terakhir siswa baru tersebut melaksanakan pengukuran tinggi dan berat badan sebagai bahan dokumen bagi laporan UKS sekolah MIN 01 Dusun Curup.
Bapak Wawan Herianto, S.Pd.MM senantiasa memberikan dukungan terhadap pelaksanaan tes PSB tersebut dan menghibau agar pelaksanaan tes tersebut dapat berjalan dengan baik. Diharapkan juga kepada seluruh dewan guru MIN 01 Dusun Curup agar melaksanakan tesberjalan dengan sportifitas.
Penulis : Dian Pramono **
Redaktur: H.Nopian Gustari