Pendidikan Madrasah

MIM Lubuk Kembang Kabupaten RL Terima Bantuan dari PCM

Bengkulu (Informasi dan Humas) 21/2- Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Lubuk Kembang Kabupaten Rejang Lebong (RL) menerima bantuan dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) wilayah 3 Berupa uang tunai, Kamis (20/2). 

Bantuan berupa uang tunai sebesar Rp. 2.500.000 ( Dua Juta Lima Ratus Ribu Rupiah ) tersebut diserahkan langsung oleh Bapak Drs Indra Syafri dan Yoni Safari S.Pd.I kepada Kepala MIM Lubuk Kembang, Atin Sugiarti S.Pd.I dan juga disaksikan oleh dewan guru. 

Atin Sugiarti menyebutkan bantuan yang telah dipercayakan kepada Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Lubuk Kembang akan dipergunakan dengan baik, untuk keperluan Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Lubuk Kembang yaitu salah satunya seperti program yang telah kami rencanakan yaitu menimbun halaman pekarangan. 

Kemudian, Ketua PCM 3, Drs Indra Syafri dan Yoni Safari S.Pd.I memberikan arahan agar Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Lubuk Kembang di perindah dan dipercantik lagi dan meninjau lokasi yang akan ditimbun. 

Ketua PCM 3 juga masuk kedalam kelas Bambu yang didirikan Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Lubuk Kembang dan memberikan motivasi kepada para siswa/i agar tetap bersemangat untuk menimba ilmu di MIM Lubuk Kembang dengan berbagai keterbatasannya. 

Penulis : Atin Sugiarti S.Pd.I/C**
Editor : Jaja**
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA