Pendidikan Madrasah

MIM Lubuk Kembang Ikuti Pelatihan Baitul Arqom

Bengkulu (Informasi dan Humas) 24/6- Kepala sekolah dan 4 orang guru MIM Lubuk Kembang ikuti Kegiatan, Kegiatan ini disebut BAITUL ARQOM yang dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 22 – 23 Juni 2014, bertempat di Pondok Pesantren Kp Delima Curup Timur Kab. R/ L,dan Para pemateri yang hadir yaitu DR H. Lukman Asha M.Pd.Drs Tarmizi Syam,Drs M Joko Mulyono ,Drs H Afrizaldi 

Dari 50 peserta yang hadir berasal dari Kepala Sekolah/Guru/TK /MI /MTS,SMP,MA,dan SMK yang berada dibawah naungan Muhammadiyah. Pada acara pembukaan Baitul Arqom Ketua Panitia menyampaikan bahwa pelaksanaan Baitul Arqam ini wajib diikuti oleh seluruh karyawan Karyawati Muhammadiyah, yang merupakan sarana Da`wah. 

Drs. H. Djajusman Ms, SH sebagai Ketua Muhammadiyah Bengkulu Menyampaikan dalam sambutanya , Pelatihan dalam Muhammadiyah sebagaimana diatur dalam sistem pelatihan Muhammadiyah dan Pedoman Pelaksanaan Pelatihan Muhammadiyah dapat mencapai tujuannya sesuai dengan jenis pelatihan yang dilaksanakan jika didukung dan dikelola dengan baik 

Hal ini sangat dirasakan perlu mengingat Undang-undang nomor 2 tahun 1989 dan Undang-undang Sisdiknas No. 20 Tahun 2003, Peraturan Pemerintah nomor 30 tahun 1990, dan Anggaran Dasar Persyarikatan Muhammadiyah yang menegaskan bahwa Persyarikatan Muhammadiyah diantaranya berusaha: (1) memajukan, mempergiat dan memperdalam penyelidikan ilmu agama Islam untuk mendapatkan kemurniannya, (2) memajukan dan memperbaharui pendidikan, pengajaran

Oleh karena itu, misi dan arah pengkaderan Muhammadiyah diharapkan dapat menyiapkan kader-kader atau tenaga penggerak yang berkemampuan dan memiliki integritas yang kuat dalam mengemban misi gerakan Muhammadiyah baik intern maupun ekstern

Penulis : Atin Sugiarti S.Pd.I/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA