Meriahkan HSN Tahun 2024,MTsN 2 Mukomuko Buka Stand Bazar Aneka Makanan dan Minuman

Mukomuko—(Humas) MTs Negeri 2 Mukomuko membuka stand bazar dalam rangka memeringati Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Yayasan Miftahul ‘Ulum Desa Wonosobo Kecamatan Penarik Kabupaten Mukomuko.

Stand bazar mulai dibuat oleh tim dibantu oleh guru dan staf tata usaha MTsN 2 Mukomuko pada Selasa (22/10/2024) sesuai tempat yang telah ditentukan oleh panitia di Lapangan Desa Wonosobo. Stand bazar MTsN 2 Mukomuko berdampingan dengan stand dari sekolah-sekolah lain yang juga ikut berpartisipasi mengikuti lomba stand bazar dalam rangka Hari Santri Nasional.

Masing-masing lembaga berlomba-lomba menghias stand dengan pernak-pernik maupun asesoris yang menarik. Karena selain produk yang dijual, kreativitas dalam membuat stand juga masuk dalam criteria penilaian dewan juri.

“Jenis produk makanan  dan  minuman  yang dijual di stand MTsN 2 Mukomuko di antaranya yaitu sate ayam, seafood, risol mayo + ayam, basreng, kue donat, es teh, es pisang ijo, dan es semangka,” ungkap Sri Widdyaningsih, S.Pd.

Dewan juri melakukan penilaian usai pelaksanaan upacara Peringatan Hari Santri Nasional. Setelah selesai penilaian dari dewan juri, barulah semua stand bazar dibuka untuk umum. Selain membuka stand bazar, keluarga besar MTsN 2 Mukomuko juga aktif mengikuti seluruh rangkaian kegiatan acara yang telah disusun oleh panitia. Di antaranya Mengikuti karnaval, upacara, penampilan drumband, lomba volley ball dan penampilan pentas seni.


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA