Bengkulu (Informasi dan Humas) 21/8- Pada hari Kamis, 14 Juli 2014 bertempat diruang pertemuan Madrasah Aliyah Negeri Seluma diadakan rapat pertemuan antara pihak sekolah, pengurus komite dan para wali murid. Dalam pertemuan yang berlangsung dari pukul 9.30 sd 12.00 WIB tersebut dibicarakan banyak hal terkait dengan evaluasi dan rencana kedepan terkait program program untuk kemajuan sekolah.
Adapun secara garis besar ada dua agenda penting yang dibahas yaitu, Laporan Pertanggungjawaban Komite Sekolah untuk tahun pelajaran 2013-2014 dan Rencana Kegiatan Untuk tahun Pelajaran 2014-2015.
Kepala Madrasah Nodi Herwansyah, S.Pd.I menyampaikan rasa terima kasihnya khususnya kepada Pengurus Komite dan orang tua/wali murid yang telah mempercayakan kepada MAN Seluma untuk mendidik putra-putri mereka, demikian ungkap Nodi Herwansyah, S.Pd.I Selanjutnya rapat dipimpin langsung oleh Ketua Komite, Rabbul Alamin untuk menyampaikan laporan pertanggung jawaban dan rencana kegiatan di tahun 2014 dan 2015.
Keputusan ini disambut baik oleh seluruh wali murid yang hadir, bahkan mereka tidak merasa keberatan dengan sejumlah uang yang diminta tersebut. Karena memang hal ini sudah menjadi kebutuhan sekolah. Selanjutnya rapat ditutup dan walimurid satu persatu keluar ruangan sambil menyalami pengurus komite dan wakil dari pihak sekolah.
Penulis : Mahbain, S.IP/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari