Mukomuko (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko telah membuka secara resmi kegiatan Pekan Kreasi Siswa Berprestasi (PENSI) Tahun 2022 di MTsN 2 Mukomuko, Senin (07/03). Acara pembukaan yang berlangsung di halaman madrasah itu dimulai sekira pukul 09.00 WIB. Dihadiri oleh Kepala MTsN 2 Mukomuko, dewan guru, staf TU dan beberapa tamu undangan di antaranya Kades Wonosobo, Kepala SMKN 06 Mukomuko, MIN 2 Mukomuko, Kepala MA Miftahul Ulum, pengurus Ponpes Miftahul Ulum dan dan beberapa tamu undangan lainya.
Dalam sambutannya Kepala MTsN 2 MM, Sudirman, S.Ag,M.Pd melaporkan maksud dan tujuan diadakannya kegiatan tersebut. Sudirman menyampaikan bahwa kegiatan PENSI ini baru yang pertama kali digelar di madrasah. Untuk itu pihak madrasah memohon doa dan dukungan serta ucapan terima kasih kepada semua pihak atas terselenggaranya acara ini.
Selain itu, dalam kesempatan yang sama Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Mukomuko H. Widodo, S.H.I juga turut menyampaikan sambutan sekaligus membuka secara resmi acara PENSI tahun 2022.
"Apresiasi yang setinggi-tingginya kepada segenap panitia yang sudah berhasil menyelenggarakan kegiatan ini. Semoga kegiatan ini bisa menjadikan siswa-siswi yang kreatif dan berprestasi. Ketahuilah bahwa orang yang akan sukses adalah orang yang kreatif, karena mereka bisa survive (menyesuaikan diri) di berbagai keadaan. Maka dari itu pintar saja tidak cukup, siswa harus kreatif," ujar Widodo.
Didampingi Kepala MTsN 2 MM, Kepala Kankemenag Mukomuko juga berkesempatan melakukan tendangan kick off dan service bola voli pertama menandai dimulainya lomba yang akan digelar hari ini.
Acara pembukaan PENSI juga dimeriahkan dengan penampilan tari kreasi melayu dan lagu oleh siswa yang berbakat. PENSI sendiri merupakan sebuah ajang yang akan mewadahi siswa-siswi jenjang PAUD, RA/TK, SD/MI, SMP/MTs untuk berkompetisi dalam rangka memeriahkan Dies Natalis MTsN 2 MM yang ke 27. Selama 6 hari ke depan siswa/siswi dari berbagai Kecamatan dan jenjang akan mengikuti perlombaan yaitu lomba tahfidz (tingkat SD/MI&SMP/MTs), lomba risalah nabi (tingkat SD/MI), lomba baca puisi (tingkat SD/MI), lomba mewarnai (tingkat RA/TK/PAUD), turnamen bola voli putri (tingkat SMP/MTs), dan turnamen futsal (tingkat SMP/MTs). Sesuai tema yang diusung dalam kegiatan tersebut, harapannya siswa yang berkompetisi bisa menorehkan prestasi, menjadi siswa yang tumbuh tangguh menembus prestasi. (Muhtohar)