Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/1- Plt Kepala Kementerian Agama Bengkulu Utara Bapak Drs.Soleh,M.Pd mengadakan rapat kordinasi Persiapan Ujian Sekolah Berstandar Nasional untuk pendidikan agama Islam(USBN PAI) dalam acara ini turut hadir Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Kepala Seksi Madrasah, Kepala Seksi pendidikan agama Islam kemenag Bengkulu Utara, dan hadir pula perwakilan dari dinas pendidikan Bengkulu Utara ibu Dra.Maryulis,M.Pd dan kepala UPTD yang ada di Bengkulu Utara.
Dalam rapat ini selaku penyelenggara kepala Kasi. Pais kemenag Bengkulu Utara Bapak H.Towilan,M.Pd mengharapkan dengan adanya rapat kordinasi ini tujuan dari pendidikan agama Islam di madrasah dan sekolah dapat tercapai sebagai mana mestinya.
Kepala Kemenag Bengkulu Utara Drs.Soleh, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, dengan adanya USBN ini berharap Hakekat Kemenag mempunyai dampak yang luas terutama dalam moral, sehingga kendala dalam kualitas guru PAI dapat tanggulangi bersama.
Lanjut Bapak Drs.Soleh,M.Pd memberi motivasi dan semangat untuk semua yang ada didalam ruang rapat kordinasi USBN “mari sama-sama meningkatkan pendidika PAI dan saling bersinergi satu sama lainya”. (Julian)
Redaktur : H.Rolly Gunawan
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
Kemenag BU Rakor Persiapan USBN PAI Tahun 2017
- Senin, 30 Januari 2017 | 00:00 WIB