Bengkulu (Informasi dan Humas) 6/2- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH, melalui Kasi Pendidikan Islam dan Madrasah Rizal, S. Pd. I, M. Pd didampingi sataf Pokjawas Kemenag Benteng Yuyun, M. Pd, dan Korona, S. Pd Rabu 04 Februari 2015 pada pukul 14.00 Wib kunjungi dan mengecek lokasi lahan pembangunan Ruang Kegiatan Belajar Raudathul Anfal Al- Ikhlas.
Adapun RA tersebut terdapat di Desa Tanjung Heran Kecamatan Taba Penannjung Kebupaten Bengkulu Tengah yang dikepalai oleh Liza Marlina, RA tersebut baru saja berdiri pada tahun 2013 yang lalu dan sekarang sudah mempunyai siswa lebih kurang 20 orang siswa yang berasal dari Desa Tanjung Heran.
Untuk sementara ini pusat kegiatan belajar dari para siswa RA yang berjalan tersebut masih sangat sederhana dan menumpang di salah satu rumah Warga Desa tersebut dengan menggunakan bangunan bekas berupa Parkiran Mobil Rumah warga Desa tersebut dan masih kekurangan sarana dan prasarana pendukung lainnya.
Namun terlepas dari kondisi tersebut sekarang RA tersebut sudah mempunyai lahan atau lokasi yang merupakan tanah Hibah dari Masyarakat Desa tersebut yang nantinya akan dibangun Ruang Kegiatan Belajar (RKB) dengan luas lahan cukup memadai diperkirakan memiliki luas 15 x 10 M2 dan mudah-mudahan dalam waktu dekat akan dibangun, ungkap Kasi Pendis Kemenag Benteng Rizal Ketika di Konfirmasi.
Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari