Pendidikan Madrasah

Kemenag Bengkulu Utara Bahas Sosialisasi Pelaksanaan UAMBN 2014

Bengkulu (Informasi dan Humas) 4/3- Bertempat di Aula Kamenag, BengkuluUtara, Selasa (5/3/2014),Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara Drs.H, Bustasar.MS, M.Pd di dampingi Kasi Pendidikan Madrasah, Sumardayakita, SH menggelar sosialisasi ketentuan pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN).  

Sosialiasi sendiri diikuti oleh seluruh Kepala Sekolah tingkat Madrasah Ibtidaiyah, Tsanawiyah dan Aliyah se Kab. Bengkulu Utara, serta di hadiri oleh Pengawas Madrasah di Kabupaten Bengkulu Utara.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara Drs. H. Bustasar. MS, M.Pd dalam arahanya mengharapkan kepada seluruh Kepala madarasah untuk selalu aktif dalam segala hal terutama dalam pengetahuan Keagamaan.

“Untuk meningkatkan kualitas pendidikan Keagamaan Islam di tingkat sekolah seperti MI,MTs dan MA agar para Kepala Sekolah Madrasah Aktif dalam pengetahuan keagamaan terutama bisa dapat menambah wawasan keagamaan Islam ataupun di luar keagamaan lainnya,” kata Bustasar.

Ditambahkan Bustasar, dibutuhkan niat serius untuk meningkatkan mutu pendidikan agama Islam yang meliputi kelima mata pelajaran Al quran Hadist,Aqidah Akhlak, Fikih, Bahasa Arab,dan Sejarah Kebudayaan Islam yang berstandar nasional dalam mencapai anak berkualitas.

Sementera itu,Kasi Pendidikan Madrasah Kamenag Bengkulu Utara Sumardayakita, SH menambahkan, sosialisasi dilakukan dalam rangka pembinaan terhadap Kepala Sekolah MI,Mts dan MA se-Kab. Bengkulu Utara. UAMBN tahun 2014 sudah di depan mata

“Untuk mengukur ketercapaian kompetensi peserta didik sesuai dengan standar kompetensi lulusan, perlu dilakukan penilaian hasil belajar peserta didik pada akhir satuan pendidikan,” Ucap Sumar 

Penulis : Yudhistira/C
Editor : Jaja
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA