Bengkulu (Informasi dan Humas) 20/2- Pentas PAI merupakan pengembangan dan optimalisasi PAI, sehingga mampu berfungsi sebagai media dakwah dan menjadi wahana kompetisi yang dapat menanamkan sikap sportifitas dan saling menghargai sesama pelajar.
Demikianlah hal tersebut disampaikan oleh Kasi Pendidikan Islam Kemenag Kabupaten Bengkulu Tengah H. Airin, S.Ag pada saat membuka acara Pentas PAI SMP se Kab, Benteng, 18/02/2017 di SMP N 1 Pondok Kelapa, “Pentas PAI sebagai momentum untuk memperkokoh niat dan sikap dalam mewujudkan karakter bangsa. Utamanya generasi muda yang beriman, bertaqwa, kreatif, mandiri dan berakhlaqul karimah. Sebagai salah satu kegiatan ekstrakulikuler yang bermanfaat untuk meningkatkan pengetahuan, memperbaiki sikap dan menambah pengalaman di bidang PAI.ungkap Airin.
Lebih lanjut Airin menerangkan Pentas PAI ini dirancang untuk memberikan kesempatan kepada para peserta untuk mengekspresikan diri dan menumbuh bakat, minat, kreatifitas, keberanian, rasa cinta tanah air dan bangga sebagai umat muslim.
“Semoga kalian dapat mengikuti lomba dengan baik dan diberikan kesehatan untuk bertanding, serta menjaga kekompakan dan kebersamaan sehingga mampu mencapai prestasi pada event yang berlangsung ini.”, ucapnya.
Ia berharap supaya pentas PAI ini menjadi ajang fastabiqul khoirat (berlomba melakukan kebaikan dan berprestasi terbaik) dengan cara-cara yang baik pula.
"Semoga dengan adanya acara pentas PAI ini bisa memberikan motivasi bagi siswa untuk mengekspresikan diri, mengembangkan minat, bakat, dan kreatifitas di bidang keterampilan dan seni PAI," harapnya. (Bobi)
Redaktur : H.Rolly Gunawan
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
Kasi Pendis Kemenag Benteng Buka Pentas PAI SMP
- Senin, 20 Februari 2017 | 00:00 WIB