Pendidikan Madrasah

Kasi Madrasah Kemenag RL Monitoring UAMBN MIS GUPPI 13 Tasik Malaya

Bengkulu (Inmas)- Beberapa hari yang lalu kasi pendidikan Madrasah kantor kementrian agama Rejang Lebong mengadakan monitoring pelaksaan UAMBN di MIS GUPPI 13 Tasik Malaya.

    Kepala MIS GUPPI 13 Tasik Malaya menyampaikan bahwa kedatangan bapak kasi pendidikan Madrasah Rejang Lebong yaitu Bapak Kadar Najmiddin, M.Ag  untuk melihat langsung proses pelaksanaan ujian ahir Madrasah yang dilaksanak selama 3 hari,kedatangan beliau pada hari ke dua pelaksanaan UAMBN pada pukul 10.30 WIB sampai dengan selesai.

    Bapak kasi pendidikan Madrasah berpesan “kepada para siswa/I MIS GUPPI 13 Tasik Malaya supaya bersungguh – sungguh dalam mengerjakan soal – soal UAMBN, gunakan waktu seefektif mungkin, jangan ceroboh dalam membaca soal serta harus memperhatikan cara yang baik dan benar dalam pengisian LJK ( lembar kerja komputer ) gunakan sesuai dengan petunjuk yang ada disoal.

    Untuk MIS GUPPI 13 Tasik Malaya jumlah siswa yang ikut UAMBN sebanyak 23 siswa yang terdiri dari 10 orang laki – laki dan 13 orang perempuan yang dibagikan dalam 2 kelas untuk kelas A berjumlah 10 orang sedangkan untuk kelas B berjumlah 13 orang,dengan 5 mata pelajaran yang diuji yaitu : mata pelajaraan Fiqih,SKI,Bahasa Arab,Al-Qur’an hadis serta Akidah akhlak.

    Semoga dalam pelaksanaan UAMBN dapat berjalan dengan lancar tampa ada halangan apapun serta kepada para siswa dapat memperoleh nilai yang memuaskan serta membanggakan untuk sekolah dan orang tua ungkap Dwi Fitriani,S.Pd.I selaku panitia pelaksana UAMBN.( Ira )

Redaktur: H.Roly Gunawan

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA