Pendidikan Madrasah

Ka.KUA Kec.Ketahun Tinjau pelaksanaan UN di MAN Ketahun

Bengkulu (Informasi dan Humas) 24/4- Untuk menyukseskan pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SMA/SMK/MAN sederajat, Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Ketahun, Sigit Susanto, S. Sos.I  mengunjungi MAN ketahun pada tanggal 14 April 2014 dalam rangka peninjauan pelaksanaan Ujian Nasional.

Dari  hasil pantauan, pelaksanaan Ujian Nasional berjalan dengan lancar. Perlu diketahui bahwa siswa yang ikut dalam Ujian Nasional terdiri dari 47 siswa dengan rincian 16 siswa program studi IPA, 21 siswa di program IPS. Sementara itu, 6 siswa dariPondok Pesantren Al UM dan 4 siswa dari Pondok Pesantren Darul Ilmi.

Pelaksananan UN di tahun ini juga dipantau dari berbagai pihak diantaranya dari pihak Kemenag Kabupaten Bengkulu Utara, tim  pemantau dari Universitas Bengkulu,  tim pemantau dari Diknas Kabupaten Bengkulu Utara. Dalam   pengamanan ini tampak hadir juga dari pihak Polsek dan Koramil Kecamatan Ketahun.

Kepala KUA Ketahun, Sigit Susanto, S. Sos.I  berharap bahwa pelaksanaan Ujian Nasional ini bisa berjalan dengan sukses baik dalam pelaksanaan maupun sukses dalam kelulusan. “kami berharap semua elemen masyasarakat Ketahun ikut menyukseskan pelaksanaan UN ini, baik daripihak Madrasah, Orang tua Siswa maupun masyarakat se kecamatan Ketahun, sehingga pelaksanaan UN ini bisa sukses baik dalam pelaksanaan maupun dalam tingkat kelulusananya”, tegasnya.

Penulis : Yudhistira/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA