Pendidikan Madrasah

Ka.Kanwil Resmikan MA Darul Qalam Kabupaten Benteng

Bengkulu (Informasi dan Humas) 28/3- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, H.Suardi Abbas,SH,MH resmikan pemanfaatan gedung MA Darul Qalam Kabupaten Bengkulu Tengah, Kamis (28/3). 

Peresmian pemanfaatan gedung baru MA Darul Qalam yang dimulai pukul 10:00 WIB tersebut juga disaksikan langsung oleh Bupati Bengkulu Tengah, H.Ferry Ramli,MH, Anggota DPRD Kabupaten Benteng, Ketua MUI Kabupaten Benteng, Camat, beberapa pejabat dilingkungan Pemda Benteng serta masyarakat setempat.

Selain meresmikan pemanfaatan gedung MA Darul Qalam Kabupaten Benteng, dalam kesempatan itu juga, Ka.Kanwil meresmikan pemanfaatan gedung baru di empat madrasah swasta lainya di wilayah Kabupaten Benteng. 

Peresmian tersebut ditandai dengan panandatanganan prasasti oleh Ka.Kanwil dan dilanjutkan dengan penarikan selubung sebagai tanda resminya pemanfaatan gedung baru MA tersebut. 

Untuk diketahui bahwa, MA Darul Qalam diresmikan oleh Ka.Kanwil setelah setahun sebelumnya atau pada tahun 2012 lalu MA swasta tersebut diberitakan oleh media cetak lokal di Provinsi Bengkulu sebagai MA kandang Sapi karena kondisi gedungnya memang menyerupai kandang sapi. 

Ka.Kanwil Berfoto di Eks-MA Darul Qalam

Selain itu, berdasarkan kunjungan Ka.Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu pasca mencuatnya berita tersebut, pada tahun yang sama ka.Kanwil bersama rombongan langsung meninjau MA Darul Qalam tersebut. 

Melihat kondisi tersebut, Ka.Kanwil langsung mengambil kebijakan dengan mengelontorkan bantuan yang bersumber dari DIPA Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu untuk Pembangunan MA yang disebut-sebut sebagai Kandang sapi itu.

Akhirnya pada awal tahun anggaran 2013, Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu mengelontorkan dana untuk pembangunan Tiga RKB, Ruang Kantor, Ruang Perpustakaan dan Ruang aula sebagai sarana awal MA Darul Qalam Kabupaten Benteng. 

Setelah itu, pada akhir tahun 2013, MA Darul Qalam kembali mendapatkan kucuran dana dari Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) berupa satu unit gedung. 

Eks-Gedung MA Darul Qalam

Melihat sejarah pahit dan cukup panjang tersebut, Ka.Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu dalam sambutanya sangat terharu dengan telah diresmikanya gedung baru MA Darul Qalam yang pada tahun 2012 lalu kondisinya sangat memprihatinkan. 

“Saya sangat terharu dengan kondisi yang ada saat ini, karena saya tahun betul dua tahun lalu MA Darul Qalam kondisinya seperti apa dan alhamdulilah pada hari ini saya bisa melihat gedung-gedung megah dan layak untuk menimba pendidikan bagi anak-anak didaerah ini,” ujarnya terharu. 

Ia juga berharap kepada kepada kepala sekolah dan guru serta siswa Madrasah untuk menjaga dan merawat gedung-gedung itu dengan baik sehingga dapat dimanfaatkan dengan baik dan senantiasa bangga menjadi siswa/i Madrasah. 

Sementara itu, ditempat yang sama, Bupati Benteng mengucapkan terimakasih kepada Kanwil Kementerian Agama yang turut mendukung kualitas pendidikan di Kabupaten Bengkulu Tengah dengan mengucurkan dana untuk peningkatan sarana dan prasarana Madrasah. 

“Tentunya, kami selaku Kepala pemerintah daerah Kabupaten Benteng sangat berterimakasih dengan apa yang kami lihat saat ini, yang sangat bertolak belakang dengan kondisi dua tahun lalu yang serta terbatas dan menyedihkan,” tuturnya. 

MA Darul Qalam Kabupaten Benteng berjarak sekitar 50 KM dari Kota Bengkulu, namun karena kondisi insfrastruktur Jalan yang rusak dan berbukit mengakibatkan akses menuju MA tersebut sangat sulit. 

Penulis : Jaja **Redaktur: H.Nopian Gustatari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA