Pendidikan Madrasah

Jelang KSM Nasional Madrasah Kakemenag MM support Fellysha

Mukomuko (Inmas),---Jelang pelaksanaan Kompetisi sains Madrasah (KSM) tingkat Nasional yang pelaksanaannya hanya menghitung hari lagi, kepala MTsN 1 Mukomuko Sudirman, S.Ag, M.Pd berikan support Moril Kepada Fellysha Fernanda yang merupakan satu satunya siswa dari kabupaten Mukomuko yang terpilih sebagai Duta KSM Nasional tingkat tsanawiyah dengan cabang lomba IPA Terpadu Terintegrasi.

Support tersebut disampaikannya saat melepaskan keberangkatan Fellysha untuk mengikuti Training Center KSM tahap II, yang dilaksanakan di MAN 1 Kota Bengkulu.

Sesuai dengan undangan dari kepala Bidang Pendidikan kantor wilayah kementerian Agama Propinsi Bengkulu tertanggal 12 September 2018, tentang TC KSM tahap II dan untuk pemantapan persiapan KSM Nasional, seluruh Duta KSM Nasional yang berjumlah sebelas orang dikarantina kembali, jadwal TC KSM tahap II ini akan berlangsung selama empat hari kedepan mulai hari Rabu hingga Sabtu 19 sampai dengan 22 September 2018.

“kami keluarga besar MTsN 1 Mukomuko selalu berdoa untuk kesuksesan Fellysha,semoga selalu sehat agar bisa mengikuti kegiatan ii dengan baik, dimudahkan dalam menjawab soal, dilancarkan dan dilapangkan hati dan fikirannya”Ungkapnya.

Selain itu saat dihubungi via whatsapp  Kepala Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko melalui Kasi Pendis Darmanto juga memberikan support untuk Fellysha

“Prinsipnya kami sangat bersyukur atas lolosnya Fellysha sebagai peserta KSM Nasional mewakili propinsi Bengkulu. Sebagai satu satunya perwakilan  dari Mukomuko harapan kami tentu semoga Fellysha dapat memperoleh prestasi terbaik.Diharapkan hal ini dapat semakin memotivasi siswa siswi madrasah yang lain dan lebih dari itu akan berdampak pada nilai tawar madrasah di masyarakat,”tulisnya

Lebih lanjut beliau katakan “ Kami sangat berterimakasih kepada keluarga besar MTsN 1 Mukomuko yang telah memberikan pendampingan dan bimbingan secara intens kepada Fellysha, sukses selalu,”tulisnya.(RemoL)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA