Pendidikan Madrasah

Hari Pertama Masuk Sekolah, KBM Madrasah Jajaran Kemenag Benteng Berjalan Lancar

Bengkulu (Informasi dan Humas) 6/1- Hari pertama masuk sekolah paca libur semester, semua madrasah dijajaran Kantor Kemenag Bengkulu Tengah telah melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara baik sesuai dengan jadwal pendidikan yang telah ditentukan, semua dewan guru telah melaksanakan tugas mengajarnya dan begitu juga dengan siswa telah masuk mengikuti belajar dengan baik.

Demikian disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH melalui Kepala Seksi pendidikan Agama Islam Rizal, S.Pd.I, M.Pd diruang kerjanya. Setelah kita adakan pemantauan semua madrasah dibawah binaan Kantor Kemenag Benteng ini sudah melaksanakan KBM dengan baik sesuai dengan jadwal pendidikan yang disampaikan kepada mereka.

Begitu juga anak-anak siswa madrasah sudah mengikuti kegiatan belajar dengan baik, dimana hari pertama masuk sekolah ini setiap madrasah mengawalinya dengan kegiatan kebersihan bersama terhadap lingkungannya masing-masing. Setelah selesai melaksanakan gotongroyong kebersihan mereka langsung mengikuti Kegiatan Belajar mengajar di kelasnya masing-masing.

Salah seorang kepala Madrasah Tsnawiyah Negeri (MTsN) Taba Penanjung A.Hakim, M.pd menyampaikan laporannya kepada Kepala Seksi Pendidikan Islam bahwa di madrasahnya semua dewan guru sudah hadir, begitu juga dengan siswa sudah masuk semua dan sudah mengikuti pelajar di kelasnya masing-masing.

Begitu juga dengan kepala Madrasah Ibtidaiyah Sekayun Arham, S.Pd juga melaporkan bahwa di madrasahnya sudah berjalan KBM dengan baik yang diawali dengan kegiatan kebersihan lingkungan madrasah, begitu juga dengan dewan guru mereka sudah siap melaksanakan tugasnya masing sebagai tenaga pendidik dan mereka terlihat sehat dan semangat memasuki hari pertama masuk sekolah ini setelah libur semester yang cukup panjang. 

Penulis : Lilisari/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA