Bengkulu Utara (HUMAS) - Inspektur Jendral Wilayah IV, Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI), Suhersi, bersama Tim Audit Kinerja Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS), pada Madrasah dan Pondok Pesantren, Tahun Anggaran 2020, di lingkungan Kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Utara (BU), dan Kabupaten Kaur, serta Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Ka. Kanwil Kemenag) Provinsi Bengkulu, Drs. H. Zahdi, M.HI, dengan didampingi Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU), Drs. H. Hamdani, M.Pd, dan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Drs. H. Ajamalus, MH, gelar kegiatan Entry Meeting atas kegiatan audit tersebut, bertempat di ruang kerja Ka. Kanwil Kemenag setempat, Kamis, 18 Februari 2021.
Kegiatan Entry Meeting, dipandu oleh Fitri selaku moderator, Aparatur Sipil Negara (ASN), Kantor Kemenag Kabupaten BU, dan turut pula diikuti oleh segenap jajaran Kepala Madrasah Negeri maupun Swasta dari semua tingkatan, serta dari Pondok Pesantren, juga oleh para Kepala Seksi terkait, baik dari Kemenag Kabupaten BU, maupun dari Kabupaten Kaur.
Dalam prosesinya, giat diawali oleh pembukaan, kata sambutan dan arahan dari Ka. Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, serta dari penanggung jawab Wilayah IV, sambutan Ka. Kan. Kemenag Kabupaten BU, dan dilanjutkan oleh Ka. Kan Kemenag Kabupaten Kaur, serta dilanjutkan dengan pemaparan materi dari pengendali teknis, sesi tanya jawab, kemudian do’a dan penutup.
Pada kesempatan itu, Ka. Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Drs. H. Zahdi, M.HI, berharap agar kiranya dapat membantu para auditor dalam melakukan audit, dengan menyampaikan dokumen-dokumen yang diperlukan.
“Bantulah teman-teman auditor ini, karena biar bagaimanapun, mereka ini bukanlah ingin mencari-cari kesalahan, tapi dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kita terhadap BOS. Apakah telah tepat sasaran, tepat waktu, dan tepat pengelolaannya, sehingga pada akhirnya bisa diperiksa, serta diteliti. Semoga semuanya bisa berjalan dengan lancar, tertib, aman, dan pada saatnya nanti akan lebih mudah bagi kita kedepannya,” ujarnya.
Kemudian, Ka. Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Drs. H. Zahdi.,M.HI, juga berharap kepada Irwil IV, Suhersi, beserta timnya, untuk bisa memberikan pencerahan.
“Berilah pencerahan kepada kami di daerah ini, sehingga jadi lebih baik kedepannya,” pungkasnya.
Sementara itu, Penanggung jawab Wilayah IV, Suhersi, dikesempatan itu pula, menyampaikan beberapa hal pokok, diantaranya yaitu terkait dengan tugas dan fungsi pengawasan, serta penyusunan strategi pengawasan dalam rangka untuk melakukan pengawasan yang akuntabilitas terhadap pelaksanaan tupoksi seluruh unit di Kemenag.
Sementara itu, baik Ka. Kan Kemenag Kabupaten BU, Drs. H. Ajamalus, MH, dan Ka. Kan Kemenag Kabupaten Kaur, Mansyahri, S.Ag., M.HI, dalam kata sambutannya, antara lain menyampaikan ucapan selamat datang kepada Irwil IV beserta timnya, dan berharap senada dengan yang disampaikan oleh Ka. Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Drs. H. Zahdi, M.HI.
Disisi lain, Ka.Sub Bag. TU Kemenag Kabupaten BU, Samsir Alamsa, S.Ag.,M.Ag, seusai kegiatan Entry Meeting, menyampaikan ucapan terima kasih, karena kegiatan Entri Meeting tersebut, telah berjalan dengan baik dan sukses.
“Alhamdulillah, kegiatan Entry Meeting, dihari pertama Audit Kinerja Penggunaan Dana BOS TA. 2020, pada Madrasah dan Pondok Pesantren, telah berjalan dengan baik dan sukses. Atas kerjasama semua pihak, serta tim teknis Humas dan Protokoler Kemenag BU, diucapkan terima kasih,” ujarnya. {Erfin Bastary}