Pendidikan Madrasah

Civitas Akademik MTs N 1 Kota Bengkulu Mendapat Vaksi Covid 19

Bengkulu (Humas) --- Pelaksanaan  Vaksinasi Covid 19 di MTs Negeri 1 Bengkulu bekerjasama dengan Team Vaksinator UPT Puskesmas Jembatan Kecil Kota Bengkulu di Ruang Dewan Guru pada hari Selasa 04 April 2021.

Pelaksanaan ini Vaksinasi Covid 19 ini merupakan program vaksinasi yang dilaksanakan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Bengkulu di lingkup Kementerian Agama Kota Bengkulu. Ini merupakan vaksinasi tahap 1 yang dilaksnakan di MTs Negeri 1 Bengkulu

Adapun yang mengikuti vaksinasi yang terdiri dari Pendidik dan Tenaga Kependidikan (Guru dan TU) serta beberapa anggota keluarga yang juga ikut suntik vaksin. Namun ada beberapa Pendidik dan Tenaga Kependidikan belum bisa ikut vaksin karena belum siap dan berdasarkan hasil screening oleh petugas kesehatan dinyatakan tidak boleh diberikan vaksin, seperti hamil, kurang sehat dan lainnya.

Proses pemberian vaksin Covid-19 dilakukan secara berurutan dengan memperhatikan kesehatan para Pendidik dan Tenaga Pendidik MTs Negeri 1 Kota Bengkulu yang akan diberikan vaksin. Sebelum proses berlangsung, terlebih dahulu dilakukan screening atau pengecekan tekanan darah dan riwayat penyakit yang diderita. Jika tekanan darah terlalu tinggi atau terlalu rendah, maka orang tersebut tidak dianjurkan untuk diberikan vaksin pada hari itu. Setelah proses screening selesai, selanjutnya peserta pemberian vaksin akan diarahkan ke ruangan yang sudah disediakan. Kemudian setelah selesai pemberian vaksin, petugas dari Team Vaksinator UPT Puskesmas akan memanggil secara bergiliran untuk memberikan surat keterangan sudah bahwa orang tersebut dinyatakan sudah di berikan vaksin.

 “Saya menghimbau kepada seluruh warga MTs Negeri 1 Kota Bengkulu, Pendidik dan Tenaga Kependidikan agar ikut divaksinasi karena ini merupakan salah satu usaha untuk memperkuat daya tahan tubuh agar tidak terpapar virus Covid-19 ”terang Eza Kamad MTs Negeri 1 Bengkulu. (IZ)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA