Kepahiang (Inmas)- Pelaksanaan upacara bendera di Madrasah Terpadu Durian Depun Kecamatan Merigi Kabupaten Kepahiang Kedatangan orang nomor 1 di Kabupaten Kepahiang Dr. Hidayatullah Sjahid, MM,IPU Senin (21/10/2019)
Kedatangan Dr. Hidayatullah Sjahid, MM,IPU disambut hangat oleh peserta upacara yang di ikuti seluruh murid MI, MTS, MA Durian Depun, dewan Guru dan TU. Tampak hadir juga kala itu Camat Merigi Kholil Bermani beserta jajarannya saat upacara bendera di Madrasah Terpadu Durian Depun. Kepahiang
Dalam pidatonya dihadapan seluruh peserta upacara Bupati menyampaikan telah menyiapkan 20% APBD untuk anggaran pendidikan di Kabupaten Kepahiang demi mewujudkan pendidikan yang berkompeten .Bupati juga menegaskan bahwa pemerintah sangat mendukung penuh agar pendidikan di Kabupaten Kepahiang dapat menciptakan SDM yang berkualitas maka dari itu perlunya di tanamkan IPTEK dan IMTAQ sejak usia dini.
Sebelum mengahkhiri sambutannya, pesan Bupati kepada seluruh siswa untuk tetap menghoramati guru, karena guru tidak terganti perannya sampai kapanpun, dan kepada para guru bisa membuat program silaturahmi antar Madrasah dengan tujuan bertukar pengalaman antar madrasah. Tutupnya”.
Pendidikan
Pendidikan Madrasah
Bupati Kepahiang Menjadi Pembina Upcara di Madrasah Terpadu
- Senin, 21 Oktober 2019 | 00:00 WIB