Kepahiang (Inmas) mengawali aktifitas belajar siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) 04 setiap paginya selalu menyempatkan untuk shalat dhuha bersama dan diikuti oleh seluruh dewan guru, Kamis (11/10)
Kepala MIS 04 Wawan Noorcatur Putra, S.Pd.I mengungkapkan bahwa program dhuha bersama ini sudah menjadi program unggulan madrasah, dimana anak-anak diwajibkan mengikuti shalat dhuhah terlebih dahulu sebelum melangsungkan proses belajar mengajar.
“tanpa terkecuali semua siswa termasuk dewan guru semua wajib shalat dhuha terlebih dahulu sebelum melangsungkan proses belajar mengajar mengingat betapa besarnya manfaat dari membiasakan shalat dhuha tersebut” ujar Wawan
Dijelaskan juga oleh Wawan bahwa setelah pelaksanaan shalat dhuha siswa juga diwajibkan unutk membaca al-Quran terlebih dahulu, hal ini demi untuk membiasakan anak-anak agar terbisa membaca al-Quran.
“kita berusaha semaksimal mungkin untuk selalu menanamkan nilai-nilai keagaman pada anak, dengan harapan agar mereka terbiasa kelaknya ketika beranjak dewasa” ungkap Wawan.(Bobi)