Pendidikan Madrasah

Ajarkan Kepedulian Pada Siswa, MTsN 2 Lebong Galang Dana Untuk Palu

Lebong (Inmas),--- Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MtsN) 2 Lebong- Desa Kota Donok, Kecamatan Lebong Selatan-Delfy Sulastri, S.Pd.I bersama Dewan Guru dan siswa galang dana peduli korban Tsunami di Palu-Sulawesi Tengah. Senin (01/10).

"Bela sungkawa yang sedalam-dalamnya menyaksikan di media massa musibah bencana alam Tsunami di Palu yang memakan banyak korban" ungkap Delfy pasca usai Upacara Bendera di halaman Madrasah.

Ia juga Mengatakan bahwa ini hanya bentuk kecil kepedulian untuk membantu melalui do’a dan penggalangan dana sebagai reaksi atas musibah dengan mengumpulkan sumbangan sukarela dari Dewan Guru, Staf Tata Usaha dan siswa yang dimotori oleh Pengurus OSIM.

Rencananya dana yang terkumpul nanti akan diserahkan ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong dan secara kolektif akan disampaikan ke Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu dan diberikan pada masyarakat Palu, Selawesi Tengah.

“Aksi penggalangan dana juga sebagai bentuk menanamkan kepedulian pada siswa kami untuk peduli dengan sesama yang sedang tertimpa musibah”. Tutup Delfy.

(Malvinas RNBS)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA