Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/11. Setiap pertemuan selalu ada perpisahan, hal tersebut merupakan hal yang sudah menjadi fitrahnya. Kamis, 15 Desember 2016 merupakan hari terakhir buat 2 orang dewan guru bertugas MIN 3 Kepahiang, yaitu guru senior Drs. Rudi Azhari dan guru GT Ibu Nuzul Hidayah, S.Pd.I
Kedua dewan guru tersebut meninggalkan MIN 3 Kepahiang karena pindah tugas yang bapak Rudi pindah tugas di secretariat pengawas Madrasah di Kepahiang, sedangkan ibu Nuzul pindah tugas ke pulau jawa dengan alasan turut suami.
Dalam sambutannya, Drs Rudi Azhari menyampaikan ungkapan banyak terima kasih atas kebaikan keluarga besar MIN 3 Kepahiang selama beliau mengabdi di MIN 3 kepahing, serta ungkapan maafnya atas kesalahan dan khilaf selama bergaul di MIN 3 Kepahiang, begitupun dengan ibu Nuzul Hidayah, S.Pd.I juga menyampaikan hal yang sama kepada keluarga besar MIN 3 kepahiang,.
Dalam kesempatan ini juga Kepala MIN 3 Kepahiang memberikan bingkisan kepada kedua dewan guru yang akan berpindah tugas tersebut, sebagai ungkapan terima kasih atas perjuangan dan jasa mereka selama di MIN 3 Kepahiang. Disamping itu ada juga bingkisan yang diberikan oleh siswa-siswi MIn 3 Kepahiang.
Kami ucapkan selamat jalan kepada Bapak Drs Rudi Azhari dan Ibu Nuzul Hidayah, S.Pd.I semoga akan lebih sukses ditempat tugas barunya, dan semoga tali silahtuhrahmi akan selalu terjalan baik dimasa-masa yang akan datang, tutur ZUHIRIN, S.Pd,MM selaku Kepala MIN 3 Kepahiang. (Mahyudin)