Haji dan Umroh

Tingkatkan Pelayanan Haji, Kemenag Kaur Gelar Sosialisasi Advokasi Haji

Kaur (Humas) --- Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan haji, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur melalui Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) melaksanakan Sosialisasi Advokasi Haji melalui virtual zoom meeting, Selasa, (30/09).

Kegiatan Komunikasi Informasi Haji (KIE) yang dilaksanakan Kemenag Kaur diikuti sebanyak 50 peserta, mulai ASN Kemenag Kaur, Perwakilan Pemda Kaur, MUI, Ormas Islam, Penyuluh dan perwakilan Jemaah haji.

Dalam sambutannya, Kakan Kemenag Kaur Drs. H. Zainal Abidin, MH mengatakan salah satu program Kemenag Kaur bekerja sama dengan Pemda Kaur adalah melaksanakan manasik haji sepanjang tahun.

“Dalam rangka peningkatan pelayanan, Kemenag Kaur didukung Pemerintah Daerah melaksanakan manasik haji sepanjang tahun dan gratis” ungkapnya.

Sementara itu Kasubdit Bina Jemaah Haji Kemenag RI H. Arsad Hudayat, LC, MA dalam materi yang disampaikan mengatakan, dalam kondisi pandemic Covid-19 seperti ini, Kementerian Agama terus memberikan pelayanan, pembinaan dan perlindungan kepada jemaah haji, salah satunya dengan memberikan layanan transformasi digital komunikasi informasi edukasi haji.

Pada masa pandemi ini, lanjut Arsyad, pembinaan haji dalam hal pemberian materi manasik haji kepada jemaah haji yang tertunda keberangkatannya tidak boleh berhenti, sehingga model pembelajarannya pun akan disesuaikan dengan kondisi saat ini.

Ia menyebut ada tiga model pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang akan disiapkan Kemenag antara lain PJJ secara offline, online serta kombinasi online dan ofline.

Untuk diketahui, narasumber kegiatan Sosialisasi informasi haji selain disampaikan Kakan Kemenag Kaur, Kabid Haji dan Umrah Kemenag Provinsi Bengkulu, juga disampaikan langsung oleh Pejabat Eselon 2, 3 dan 4 Kementerian Agama RI. (puji)


TERKAIT

Islam LAINNYA