Haji dan Umroh

Pimpin Apel, Kakan Kemenag BU Singgung Hoax Pembatalan Keberangkatan Jamaah Calon Haji

Kemenag Bengkulu Utara - (HDI)-Pimpin  Apel Pagi hari ke-2, pasca libur dan cuti bersama Idul Fitri Tahun 1443 H/2022 M, bertempat dihalaman kantor setempat, Selasa (10/5/2022), Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Drs. H. Ajamalus,MH, dalam kata amanatnya, mengemukakan beberapa point penting, diantaranya yaitu terkait isyu sentral tentang pembatalan pemberangkatan jama’ah haji oleh Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qaumas, karena dananya dipakai untuk pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Lainnya, Kakan Kemenag Kabupaten BU, Drs. H. Ajamalus, MH, juga menyinggung tentang WFH bagi ASN dijajarannya, pasca libur dan cuti bersama, serta tidak lupa pula menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri 1443 H/2022 M, baik secara kedinasan, keluarga, ataupun secara pribadi, serta menyampaikan ucapan selamat bekerja kembali,

“Pasca pelaksanaan ibadah pada bulan suci Ramadhan dan masih dalam suasana Idul Fitri ini, saya baik secara kedinasan, keluarga, ataupun secara pribadi, menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri tahun 1443 H/2022 M, Minal Aidin Walfaizin, mohon maaf lahir dan batin, jika selama saya memimpin di Kemenag Kabupaten BU ini tedapat kesalahan dan kekhilapan, serta kepada segenap ASN Kemenag Kabupaten BU, saya ucapkan pula selamat kembali melaksanakan tugas,” tuturnya.

Kemudian, Kakan Kemenag Kabupaten BU, Drs. H. Ajamalus, MH, menyampaikan tentang ketentuan WFH bagi para ASN, terutama bagi para ASN yang baru saja pulang mudik, berlebaran bersama keluarga di kampung halamannya.

“Terkait WFH, saya persilahkan dan beri ruang untuk bekerja dari rumah, sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan pemerintah,”tuturnya lagi.

Selebihnya, Kakan Kemenag Kabupaten BU, Drs. H. Ajamalus, MH, menyinggung tentang isyu sentral mengenai adanya unggahan yang menyatakan bahwa pemberangkatan calon jama’ah haji tahun 2022 dibatalkan oleh Menag RI, Yaqut Cholil Qoumas, karena dananya dipakai untuk membangun IKN Nusantara,

“Isyu ini tidak benar alias hoax. Calon jama’ah kita tetap akan berangkat tahun ini. Oleh karena itu, saya harap kepada kita semua, disemua lini jajaran Kankemenag Kabupaten BU, untuk dapat dan turut aktif menyampaikan hal ini kepada masyarakat, serta hal-hal lain terkait dengan masalah haji,”pungkasnya.

Disisi lain, pada akhir apel pagi tersebut, Kakan Kemenag Kabupaten BU, Drs. H. Ajamalus,MH, memimpin segenap ASN untuk saling bersalaman, maaf-memaafkan.

(Erfin Bastary)


TERKAIT

Islam LAINNYA