Bengkulu Tengah (Inmas) - Jum’at, 14/11 Kepala KUA kec. Talang Empat Abd. Pani S.Ag adakan Pembinaan Penyuluh Non PNS, setelah dilaksanakan Evaluasi Kinerja periode tugas tahun 2017- 2019.
Dalam kegiatan pembinaan Penyuluh Agama Non PNS Abd. Pani S.Ag mengundang seluruh anggota PAI Non PNS yang berjumlah delapan orang yang ikut hadir pada hari pembinaan tersebut.
Abd. Pani S.Ag berharap agar para penyuluh NON PNS dapat bersenergi dengan penyuluh PNS baik kegiatan tahuan maupun kegiatan mingguna, paling tidak ada kerja sama yang baik.
Dalam kesempatan ini para PAI NON PNS di berikan arahan teknis tentang pembuatan laporan kegiatan serta hal-hal teknis lainnya yng berkenang dengan pembinaan di masyarakat. Sehingga saat terjun kelapangan tidak mengalami kesulitan dalam menghadapi berbagai kendala dan permasalahan dilapangan.
Abd. Pani,S.Ag menjelaskan bahwa sebagai penyuluh harus benar-benar menjadi teladan dan panutan di masyarakat, karena mengingat tugas penyuluh sebagai pemberi ilmu dan pencerah masyarakat serta membina masyarakat.Abd. pani S.Ag. juga berharap agar para PAI NON PNS ini menjadi garda terdepan dalam rangka membantu KUA dan kementrian agama.
Penyuluh harus mampu beperan dengan baik dalam pemberiaan percerahan dalam pembinaan masayarakat tutup Pani (Indir)
Islam
Urusan Agama Islam dan Syariah
Pembinaan PAI Non PNS, KUA Talang Empat Selalu Bersinergi dengan Penyuluh PNS
- Rabu, 20 November 2019 | 00:00 WIB