Mukomuko (Inmas), Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mukomuko Ajamalus mengajak umat Islam Kabupaten Mukomuko untuk selalu menjaga silaturrahim dan menjaga ukhuwah islamiyah dalam kehidupan sehari-hari karena menjaga silaturrahim dan ukhawah merupakan modal dasar untuk membangun kekuatan umat, khususnya di Kabupaten Mukomuko.
“Saya mengajak kepada umat Islam Kabupaten Mukomuko, khususnya jamaah pengajian Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan XIV Koto untuk selalu menyambung silaturrahim dan menjaga ukhuwah Islamiyah, karena kekuatan umat akan terletak pada kemampuan kita menjaga ukhuwah Islamiyah ini,” terang Ajamalus.
Hal ini beliau sampaikan saat memberikan tausiyah pada acara pengajian gabungan Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan XIV Koto Kabupaten Mukomuko (Jum’at, 20/07) di Masjid Al Barokah Desa Lubuk Sanai 2 Kecamatan XIV Koto Kabupaten Mukomumko.
Pengajian gabungan BKMTyang dilaksanakan oleh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan XIV Koto ini jugadihadiri oleh anggota Majelis Taklim se-Kecamatan XIV Kota, juga ikut hadir camat XIV Koto, Ormas Islam, Tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh adat dalam Kecamatan XIV Koto. (Elan)