Bengkulu (Informasi dan Humas) 15/10 – Tahun baru Islam adalah momentum sejarah perkembangan peradaban, dimana umat islam berkembang dan merubah sikap dan tindakan melalui hijrahnya peradaban sejak dicanangkan oleh Rasulullah SAW. Sejalan dengan itu, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah menyelenggarakan Gebyar 1 Muharam 1437 H dengan mengadakan berbagai macam kegiatan tepatnya Selasa (13/10) malam, di laksanakan di Masjid Agung Benteng Pasar Pedati Kecamatan Pondok Kelapa.
Acara ini pula sehubungan dengan telah kembalinya 72 Jamaah Haji pada tahun 2015 ketanah kelahiran, dimana selama perjalanan Ibadah Haji Jamaah Haji Kabupaten Benteng dalam keadaan sehat dan selamat kembali ke tanah kelahiran, itu dikatakan oleh Kasi Bimas Islam Kemenag Benteng Rolly Gunawan, S. Sos.I, M. HI, dimana sebagai panitia penyelenggara.
Acara yang mengusung tema “Dengan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1437 H Mempererat Tali Silaturrahim dalam membangun kebersamaan dan peradaban sosial” ini dihadiri oleh Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Feryy Ramli, SH, MH, bersama jajaran, Ketua MUI H. Tarmidzi, S. Ag, Kepala KUA Se Benteng, Kepala Madrasah Se-Benteng, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.
Diharapkan kegiatan ini bukan sekedar perayaan ataupun ajang syukuran pemulangan jamaah haji saja, tetapi dapat membentuk karakteristik islam dan memberi manfaat pada sektor pembangunan daerah, khususnya dalam bidang keagamaan di Kabupaten Bengkulu Tengah. Acara yang dimeriahkan dengan ceramah agama atau tausiyah pada malam itu, disampaikan oleh Al Ustat H. Adnan Hamid yang juga mantan ketua KUI Benteng dengan mengambil judul Peringati Tahun Baru Islam momentum perubahan diri.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH, mengatakan tahun baru 1 Muharam 1437 Hijriyah adalah tahun barunya umat Islam yang sering dilupakan oleh orang Islam itu sendiri, itu dikatakannya ketika meberikan sambutan. Sementara itu Bupati Benteng Feryy Ramli menyambut dengan baik dan serta mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kemenag Benteng yang telah bekerja dengan keras dalam menyukseskan penyelenggaraan Haji pada tahun ini.
“Seharusnya tahun baru Hijriyah menjadi tonggak sejarah bagi umat Islam yang semestinya diperingati dalam rangka melefleksi kehidupan umat Islam atau sebagai evaluasi terhadap amal kebajikan agar menjadi lebih baik,” tandasnya saat ditemui.
Menurutnya, Gebyar 1 muharam merupakan momentum untuk membudayakan bulan – bulan Hijriyah yang merupakan bulan kebanggaan umat Islam. Sebab kata Ajamalus, saat ini banyak umat Islam yang tidak hafal bulan – bulan Hijriyah.
Sementara itu, Bupati Benteng H. Ferry Ramli mengaku sangat mengapresiasi acara ini yang merupakan pertama kalinya di Benteng, dimana selain memperingati Tahun baru Islam, tetapi juga dalam acara syukuran pemulangan jamaah Haji. Tambah nya.
Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari