Haji dan Umroh

Ka.Kemenag Benteng Ikuti Manasik Haji Terpadu

Bengkulu (Informasi dan Humas) 14/8- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs.H.Ajamalus,MH selaku Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI) kloter 8 Embarkasi Padang yang akan berangkat pada tanggal 30 Agustus 2015 nanti menghadiri manasik haji terpadu petugas haji kloter 8 yang terdiri dari Pahrizal, S.Sos, M.Si selaku TPHI, dr.Elissa selaku TKHI Hidayatullah, S.Ag selaku TPHD, dr. Essy selaku tim Medis Provinsi Bengkulu.

Kamis 13 Agustus 2015 pada pukul 08.00 Wib, Kepala Kemenag Benteng bersama tim mengunjungi Kantor Kemenag kabupaten Bengkulu Utara yang merupakan Kakak tertua dari Kemenag Bengkulu Tengah. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Kemenag Bengkulu Utara H. Bustasar, SH, MH. 

Pada hari itu Kepala Kemenag Benteng bersama tim akan menghadiri sekaligus perkenalan dan melaksanakan pelaksanaan Manasik Haji terpada kepada JCH Kabupaten Bengkulu Utara. Dimana pelaksanaannya di Masjid Agung Kota Argamakmur.

Setelah bebarapa lama mengunjungi Kantor Kemenag Utara sambil mengadakan kordinasi, Kemenag Benteng bersama Tim yang didampingi oleh Ka. Kemenag Utara Bustasar bertolak menuju Masjid Agung Kota Argamakmur untuk melanjutkan acara perkenalan dan sekaligus tutur sapa dengan Jamaah Utara.

Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA