Haji dan Umroh

Ka.Kanwil Kemenag Bengkulu Pantau Proses Pemeriksaan CJH Bengkulu Utara

Bengkulu (Informasi dan Humas) 20/8- Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, H. Suardi Abbas, SH, MH didampingi Kepala Kemenag Kab. Bengkulu Utara, Drs.H. Bustasar. MS, M.Pd dan Ka.Subbag informasi dan Humas Kanwil Kemenag Bengkulu, H. Nopian Gustari melakukan pemantauan proses pemeriksaan kesehatan Calon Jamaah Haji Kab. Bengkulu Utara.

Diuangkapkan Suardi, dirinya beserta seluruh jajaran Kementerian Agama Provinsi Bengkuul berharap kepada seluruh Calon jamaah haji untuk dapat menjaga kesehatan masing-masing, karena proses pemberangkatan tinggal menunggu hari saja.

Terkait terkait merebahnya penyakit Mers-Cov, Suardi menghimbau kepada Selurh CJH Kab. Bengkulu Utara agar menggunakan masker bestandar nasional serta segera melaporkan bila ada ditemukan orang yang mengalami tanda-tanda terinfeksi Virus Mers- Cov.

Disinggung oleh salah seorang CJH Kab. Bengkulu Utara mengenai adanya isu Masyarakat yang baru mendaftar dan bisa langsung berangkat, Suardi menampiknya dengan, jelas. Dijelaskan Suardi, “Bahwa saat ini proses pendaftaran haji sudah online sehingga tidak ada yang namanya masyarakat mendaftar haji hari ini, besoknya bisa langsung berangkat haji”.

Masyarakat juga bisa mengecek langsung perkiraan tahun keberangkatan jamaah haji secara online.jelas Suardi.

Penulis : Yudhistira/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA