Haji dan Umroh

Ka. Kemenag Benteng Berikan Materi Manasik Haji

Bengkulu (Informasi dan Humas) 12/4- Sebanyak 92 orang calon jemaah haji Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng)  mendapat tambahan materi pengetahuan seputar manasik haji sebelum diberangkatkan ke tanah Suci. Pembekalan dan pembelajaran dilangsungkan di Majid Al Muhajirin Dersa Ujung Karang Kecasmatan Karang Tinggi.

    Sebagai salah satu pemateri pada kegiatan Manasik Haji yang diselenggarakan oleh pihak Pemda Kabupaten Bengkulu Tengah , Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs.H. Ajamalus,MH, menyampaikan bahwa Manasik Haji Sangat Penting sebab dapat memberikan Manfaat dan pembelajaran sebelum melakukan ibadah haji.

    “Manasik Haji adalah petunjuk/penjelasan cara mengerjakan dan sebagai tuntunan hal-hal yang berhubungan dengan rukun, wajib, dan sunnah haji. Jelas Ajamalus.

    Dijelaskan oleh Kasi Haji Kemenag Benteng Hj. Nurleila bahwa kegiatan manasik haji kali ini dilaksanakan di Masjid As-Syihab desa Ujung Karang Kecamatan Karang Tinggi yang diselenggarakan pihak Pemda Bengkulu Tengah melalui bagian Kesra, (Kamis/06/04)

    “Kegiatan Manasik Haji ini akan dilaksanakan selama empat kali, dan ini adalah pertemuan pertama di bulan April, jelas Hj. Nurleila.

    Kabag Kesra Pemda Bengkulu Tengah Saparudin, MM dalam sambutannya mengucapkan banyak terimaksih kepada pihak Kemenag Benteng atas kerjasamanya hingga terselenggaranya kegiatan ini.

    “Kami sangat berterimakasih kepada pihak Kemenag Benteng atas kerjasamanya, mudahan-mudahan kegiatan manasik ini akan membantu calon Jamaah haji dalam meningkatkan pemahaman tentang peyelenggaraan ibadah haji. Ungkap Kabag Kesra.

    Diakhir materinya H. Ajamalus berpesan kepada CJH untuk selalu mau belajar guna mencapai kesempurnaan dalam Ibadah Hajinya, dan demi kelancaran ibadah calon jamaah haji nanti. (Bobi)

Redaktur: H.Rolly Gunawan


TERKAIT

Islam LAINNYA