Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan Melalui Peringatan Hari Santri Tahun 2022

Bengkulu Selatan (Humas) – Berdasarkan keputusan Presiden Joko Widodo menetapkan tanggal 22 Oktober sebagai Hari Santri, dan Surat Edaran Kementerian Agama Nomor 27 Tahun 2022 tanggal 10 Oktober 2022 tentang upacara bendera peringatan Hari Santri Nasional dilaksanakan secara serentak pada tanggal 22 Oktober 2022, Pondok Pesantren dan keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Santri pada Tanggal 22 Oktober tahun ini.

Memimpin upacara Hari Santri yang dilaksanakan di halaman Pondok Pesantren Al-Qur’aniyah Manna, Kakan Kemenag Bengkulu Selatan Dr. H. Junni Muslimin, MA membacakan Teks Pidato Hari Santri Nasional Tahun 2022. Peringatan Hari Santri 2022 mengangkat tema ‘Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan’. Tema ini memberi pesan bahwa santri dalam kesejarahannya selalu terlibat aktif dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Ketika Indonesia memanggil, santri tidak pernah mengatakan tidak. Santri dengan berbagai latar belakangnya siap sedia mendarmabaktikan hidupnya untuk bangsa dan Negara.

Tema peringatan Hari Santri kali ini juga mengajak para santri untuk istiqomah pada jalan perjuangannya, membela agama dan bangsa, serta menjaga martabat kemanusiaan, juga mengajak para santri dan masyarakat Indonesia untuk terus mendoakan para pahlawan bangsa, termasuk kiai dan ulama, yang telah syahid dalam memperjuangkan kemerdekaan dan kemaslahatan Indonesia.

Ikut sebagai peserta upacara ini, Pimpinan dan keluarga besar Ponpes yang ada di Bengkulu Selatan, Ketua FKUB Kabupaten Bengkulu Selatan, Ketua MUI Kabupaten Bengkulu Selatan, Ketua NU dan Mumammadiyah Kabupaten Bengkulu Selatan, Kasubag TU dan Kasi Kantor Kemenag Bengkulu Selatan, Kepala KUA dan Madrasah Kemenag Bengkulu Selatan, dan ASN Kemenag Bengkulu Selatan, Dalam upacara Hari Santri pakaian yang dikenakan oleh peserta laki-laki atasan putih bawahan sarung dan berpeci. Bagi perempuan atasan putih bawahan menyesuaikan. Rangkaian upacara berjalan dengan tertib dan lancar, sebagai bentuk suka cita atas peringatan Hari Santri kali ini, setelah selesai upacara, acara dilanjutkan pemotongan tumpeng, photo bersama, dan ramah tama di ruangan kantor Ponpes Al Qur’aniyah.

Terakhir, melalui momen upacara hari santri tahun 2022 mari kita bersama-sama mendoakan pahlawan terutama dari kalangan ulama, kyai, dan santri yang telah syahid di medan perang agar ditempatkan yang terbaik di sisi Allah," tutur Kakan Kemenag menutup amanatnya. (Toni)


TERKAIT

Islam LAINNYA