Sambut Kepulangan 93 Jamaah Haji, Kakan Kemenag Lebong Beri Selamat,Semoga Menjadi Haji Mabrur

Lebong (Humas)—Dalam acara penyambutan jemaah haji Kabupaten Lebong, di Masjid Agung Sultan Abdullah Bupati Lebong Kopli Ansori yang diwakili oleh Wakil Bupati Lebong, Drs Fahrurrozi M.Pd didampingi Sekretaris daerah Kabupaten Lebong, H.Mustarani Abidin,SH.M.Si, Kakan Kemenag Lebong Arief Azizi,S.Ag.,MH, Ketua MUI Kabupaten Lebong, para staf ahli, asisten, serta sejumlah kepala SKPD dan FKPD lainnya, Senin (24/7).

Bupati Lebong, Kopli Ansori yang diwakilkan Wabup Lebong, Fahrurrozi dalam sambutannya mengatakan, pada hari Kamis, tanggal 08 Juni 2023 pihaknya telah melepas keberangkatan 94 jamaah haji Kabupaten Lebong untuk memenuhi panggilan Allah SWT.

“Sejak saat itu, seluruh rangkaian kegiatan ibadah haji telah dimulai yang mencapai puncaknya pada saat wukuf di Padang Arafah,” katanya.

Dia juga menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Lebong mengucapkan turut berduka cita  Jemaah Haji Kabupaten Lebong yang sebelumnya sebanyak 94 orang, namun yang kembali ke tanah air sebanyak 93 orang, berkurang 1 orang dengan catatan meninggal dunia atas nama Abduzzaman Hakim Aliaman atas meninggalnya salah satu jamaah haji bernama Abduzzaman Hakim Aliaman di usia 72 tahun.

“Semoga beliau Husnul Khatimah dan amal baiknya diterima disisi Allah SWT,” ucapnya.

Ditemui usai acara, Kakan Kemenag Lebong Arief Azizi,S.Ag.,MH mengucapkan selamat datang kepada jamaah yang telah kembali ke Kabupaten Lebong. Azizi juga berharap, 93 Jamaah haji yang baru kembali dari tanah suci , menjadi Haji yang Mabrur dan dapat memberikan perubahan ke arah yang lebih baik bagi diri sendiri dan keluarga, lingkungan, serta Kabupaten Lebong umumnya.

“Kita semua berharap di tahun-tahun mendatang akan semakin banyak jamaah haji yang berasal dari Kabupaten Lebong dapat menunaikan ibadah haji di tanah suci,” tuturnya.

Kemudian Kepala Kantor Kemenag Lebong, Arief Azizi melalui Kasi Haji dan Umroh Hj. Yuliana menyebutkan, Sedangkan 7 Jama’ah haji Lebong Tambahan yang terbang pada tanggal 20 Juni lalu itu Jadwal Kepulangan Berbeda dengan para jamaah Haji gelombang pertama, Sebanyak tujuh jamaah tambahan dari Kabupaten Lebong yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 17 padang gelombang kedua akan pulang ke Lebong pada bulan Agustus mendatang.

“Terpisah. Untuk tujuh jemaah ini akan pulang pada tanggal 3 Agustus, kami do’akan semoga menjadi haji mabrur saat pulang. Selama pulang dari BIM ke Bengkulu maupun ke Lebong itu tanggung jawab pemerintah,” Tutup Yuliana.


TERKAIT

Daerah LAINNYA