Kepahiang (Humas) --- Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Seberang Musi, H. Mudahri, S.Ag., M.H., beserta Penyuluh Agama Islam (PAI) Non PNS KUA Seberang Musi mendatangi Kantor Camat Seberang Musi dalam rangka menghadiri Rapat pembahasan persiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan di Kecamatan Seberang Musi tahun 2023, Senin (14/08).
Camat Kecamatan Seberang Musi, Dedi Sukrizal, S.T., membuka rapat yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Seberang Musi tersebut, dengan menyampaikan harapan agar kegiatan MTQ tingkat kecamatan bisa dilaksanakan dengan segera dan lancar.
“Saya siap mendukung penuh terlaksananya kegiatan dan mengharapkan kerja sama dari seluruh pihak terkait untuk mendukung suksesnya kegiatan MTQ ini,” ujar Dedi.
Dalam rapat yang diikuti jajaran serta staf Kecamatan Seberang Musi, KUA Seberang Musi serta kepala desa di Kecamatan Seberang Musi tersebut, diadakan diskusi untuk menentukan rencana pelaksanaan kegiatan. Forum pun menyutujui tempat pelaksanaan kegiatan yang akan difokuskan di Desa Taba Padang dan akan dilaksanakan pada tanggal 06 September 2023 mendatang.
Senada dengan Camat Seberang Musi, Kepala KUA Seberang Musi berharap kegiatan MTQ tingkat kecamatan ini dapat terlaksana dengan baik.
“Selain terlaksanaknya kegiatan MTQ dengan baik, kami juga berharap kegiatan ini dapat kita jadikan dasar yang kuat untuk memperkuat semangat mendalami Al-Qur’an di masyarakat, khususnya di Kecamatan Seberang Musi,” sambung Mudahri.