MTs Muhammadiyah Terima Bantuan Jumat Berkah DWP Kemenag Kota Bengkulu

Jumat Berkah DWP Kemenag Kota di MTs Muhammadiyah

Kota Bengkulu (Humas) - Alhamdulillah, pada Jumat pagi tanggal 18 Agustus 2023 lalu, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu kembali melaksanakan kegiatan Jumat Berkah. Kegiatan rutin Jumat Berkah kali ini dilaksanakan di Madrasah Tsanawiyah (MTs) Muhammadiyah Kota Bengkulu yang beralamat di Jalan Suprapto Kecamatan Ratu Samban Kota Bengkulu.

Hadir pada kesempatan ini, Kasubag Tata Usaha Kemenag Kota Bengkulu, Dr. H. Fahrurrazi M.Si, didampingi Wakil Ketua DWP, Rita Sari Fahrurrazi beserta pengurus dan anggota DWP Kemenag Kota Bengkulu.

Kepala MTs Muhammadiyah Kota Bengkulu, Imiasti, S.Pd. dalam kata sambutannya menyambut baik dan mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas kehadiran dan kepedulian Kantor Kemenag Kota Bengkulu dan DWP Kemenag Kota Bengkulu kepada MTs Muhammadiyah Kota Bengkulu.

Kegiatan Jumat Berkah yang dilaksanakan secara rutin setiap dua minggu sekali ini merupakan kegiatan kerjasama antara Unit Pengelola Zakat (UPZ) Kantor Kemenag Kota Bengkulu dan DWP Kemenag Kota Bengkulu. Adapun kegiatan Jumat Berkah kali ini berupa pembagian uang santunan yang ditujukan kepada siswa siswi MTs Muhammadiyah Kota Bengkulu yg layak menerimanya.

Dalam kata sambutannya, Kasubag Tata Usaha Kemenag Kota Bengkulu berharap silaturahim antara Kemenag Kota Bengkulu dan masyarakat Kota Bengkulu dalam hal ini MTs Muhammadiyah Kota Bengkulu dapat terus ditingkatkan ke depannya, sehingga kehadiran Kemenag Kota Bkl semakin dirasakan kehadirannya di tengah tengah di masyarakat. Dan alhamdulillah acara ini berjalan lancar serta  hikmat. (Popi)


TERKAIT

Daerah LAINNYA