Tingkatkan Informasi Pelayanan Nikah, Kepala KUA Sampaikan 5 Keuntungan Kartu Nikah Digital Kepada Catin.

menyampaikan 5 keunggulan kartu nikah digital kepada catin dan masyarakat , Senin (28/10/24).

Kepahiang, (Humas) ---- Sebagai wujud kemudahan dan keunggulan pelayanan Nikah, Kepala KUA Kec. Muara Kemumu Anton Mediansyah, S.H.I., M.H, menyampaikan 5 keunggulan kartu nikah digital kepada catin dan masyarakat, Senin (28/10/24).

Saat ini fasilitas pelayanan KUA sudah berorientasi secara digital. Khususnya fasilitas layanan nikah sehingga pada pada Bulan Mei 2021 atau sesuai Surat Ditjen Bimas Islam B-2361/Dt.III.II/PW.01/07/2021 terkait Penggunaan Kartu Nikah Digital Kementerian Agama telah merilis kartu nikah digital. Tetapi, masih banyak catin atau masyarakat yang belum mengetahui dan memahami cara ataupun keunggulan kartu nikah digital tersebut. 

Sehubungan hal tersebut maka Kepala KUA Kec. Muara Kemumu senantiasa menyampaikan terkait dengan kartu nikah digital baik cara mendapatkannya ataupun keunggulannya kepada setiap catin dan masyarakat saat pelaksanaan akad nikah. Perlu diketahui bahwa saat ini bagi catin yang telah menikah langsung dilengkapi dengan kartu nikah digital yang dikirim ke nomor whatsapp atau email yang didaftarkan ke KUA afau juga dengan melakukan scan barcode yang terdapat pada halaman tanda tangan Pegawai Pencatat Nikah. Selanjutnya adapun 5 keunggulan kartu nikah digital adalah sebagi berikut :

1. Kecepatan mengakses data diri dari pasangan suami istri sebagaimana tertera dalam kartu tersebut.

2. Dengan Kartu Nikah Digital akan mempermudah pengecekan keabsahan pernikahan pasangan suami istri.

3. Keberadaan Kartu Nikah Digital merupakan upaya Kemenag untuk menghindari pemalsuan dokumen pernikahan. Selain itu, Kartu Nikah Digital juga menghindarkan dari praktik penipuan yang dilakukan oleh salah satu pasangan.

4. Memudahkan bagi pasangan pengantin atau suami istri untuk berpergian tanpa harus khawatir dicurigai apabila mereka pergi bersama.

5. Kehadiran Kartu Nikah Digital juga mempercepat layanan bagi pasangan pengantin. Sebab, pasangan pengantin yang baru saja melangsungkan pernikahannya bisa menerima Kartu Nikah Digital secara online yang dikirim pihak KUA kepada pasangan pengantin melalui nomor WhatsApp maupun alamat email.

Demkian keunggulan dari kartu nikah digital yang dapat mempermudah bagi catin untuk memperoleh informasi data, dapat memvalidasi kebenaran buku nikah dan dapat mempermudah masyarakat untuk berpergian tanpa membawa buku nikah ujar kepala kua.


TERKAIT

Berita LAINNYA