Seluma (Humas)-- Ustadz Harun, S. Ag, MH yang merupakan Kepala KUA Kecamatan Air Periukan di daulat sebagai penceramah di Acara Kegiatan Ibu-ibu Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) tingkat Kecamatan(Air Periukan, sukaraja dan Lubuk sandi) bertempat di Masjid Al-Ikhlas Desa Air Periukan, Jum'at, 13/09/2024 pukul 13.00
Disampaikan oleh Ustadz Harun saat acara selesai bahwa ia telah menyampaikan Tema Ghiba sesuai dengan permintaan ibu-ibu beberapa hari yang lalu karena menurut mereka BKMT ini mayoritas ibu-ibu semua
Adapun materi ghiba tersebut diawalinya dengan pengertian, ghibah adalah perbuatan membicarakan keburukan atau aib orang lain yang tidak hadir saat dibicarakan.
Ghibah memiliki banyak bahaya, di antaranya:
- Merusak hubungan: Ghibah dapat merusak hubungan persahabatan dan persaudaraan. Kepercayaan antarmanusia dapat runtuh jika kebiasaan ghibah terus dilakukan.
- Menodai nama baik: Ghibah dapat menodai nama baik orang lain.
- Menimbulkan fitnah: Ghibah dapat menjadi sumber fitnah dan pertengkaran di masyarakat.
- Memperburuk kesenjangan sosial: Ghibah dapat memperburuk kesenjangan sosial di masyarakat.
- Membawa dosa besar: Dalam Islam, ghibah dianggap sebagai salah satu dosa besar yang berpotensi menghancurkan amal baik seseorang.
- Merusak suasana hati: Ghibah dapat merusak suasana hati dengan cepat.
- Menguras emosi: Ghibah dapat menguras emosi.
- Menimbulkan kemarahan batiniah: Kemarahan batiniah dapat menyebabkan meningkatnya tekanan darah menjadi permanen.
Dalam penjelasan nya ia mengajak ibu-ibu Untuk menghindari ghibah, Anda dapat membatasi pembicaraan hanya dalam soal kebaikan atau memilih diam ketimbang memperkeruh masalah. Pungkas nya(Naf/Lili)