Seluma (Humas) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma merutinkan kegiatan Rakor (Rapat Koordinasi) Bulanan di Kantor Kemenag Seluma. Rakor ini diikuti oleh Kasubbag TU, Kasi-kasi, Kepala Penyelenggara, Kepala KUA, dan Kepala Madrasah di Ruang Kepala Kantor Kemenag Seluma pada Jumat (24/11).
Pada penyampaiannya Ka.Kan Kemenag Seluma menegaskan tentang pentingnya kerja cerdas, kerja disiplin, dan barokah. Hal ini mengingat sebentar lagi akan menginjak bulan Desember akhir dari tahun 2023. Oleh karena itu, seluruh pejabat agar kiranya segera menyelesaikan yang harus diselesaikan, dengan tepat waktu agar mendapat keberkahan.
Dengan rakor ini, Heriansyah S.Ag, M.H selaku Kepala Kantor Kemenag Seluma dapat mengukur sejauh mana program-program Kemenag baik yang sudah berjalan maupun yang sudah terselesaikan. Selain itu, apabila terdapat kendala akan lebih mudah untuk diselesaikan dan ditanggulangi dengan forum diskusi yang baik. Hal ini menjadi lebih efektif dan efisien, sehingga apa yang menjadi kendala bisa terselesaikan dengan cepat dan tepat. (Eka)