Ramadan Penuh Berkah, PAI KUA Kabawetan Sampaikan Dakwah

Ramadan Penuh Berkah, PAI KUA Kabawetan Sampaikan Dakwah

Kepahiang (Humas) – Pada momentum Ramadhan 1446 H, Kantor Urusan Agama Kabawetan melalui Penyuluh Agama Islam, Darsun Awalmi, S.Sos.I., menunjukkan komitmennya dalam menyampaikan pesan-pesan dakwah.

Hal ini terlihat dari padatnya jadwal Kultum Ramadhan yang telah terjadwal, baik sebagai penceramah menjelang tarawih maupun kegiatan kultum subuh di beberapa masjid di Kabupaten Kepahiang dan Rejang Lebong, yang dimulai pada 3 Maret 2025. Darsun Awalmi menyampaikan rasa syukur atas kesempatan yang diberikan untuk bertemu dengan Ramadhan tahun ini.

“Alhamdulillah, Allah SWT masih memberikan kesehatan dan kesempatan untuk menjalani ibadah di bulan suci ini. Selain memaksimalkan ibadah puasa, bulan Ramadhan juga menjadi peluang bagi saya untuk berlomba dalam kebaikan, dengan memaksimalkan amanah yang diberikan oleh masyarakat dan pengurus masjid untuk menyampaikan tausyiah agama. Ini merupakan kesempatan untuk menambah wawasan keagamaan di bulan yang penuh berkah ini,” ungkap Darsun.

Di kesempatan lain, Azwandi, S.Ag., M.H., selaku Kepala KUA Kecamatan Kabawetan, juga memberikan dukungan penuh terhadap agenda dakwah para penyuluh KUA Kecamatan Kabawetan. Ia mengingatkan agar dakwah disampaikan dengan bijaksana, sehingga pesan yang disampaikan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat dan menjadi wawasan yang bermanfaat.

“Semoga dakwah yang kita lakukan dapat memberikan pengetahuan yang berguna dan menjadi sarana untuk mempererat hubungan umat dengan Allah SWT,” ujar Azwandi

Semoga bulan Ramadan tahun ini membawa berkah bagi kita semua, menjadi momentum untuk meraih keutamaan-keutamaan bulan suci ini, serta menjadikan kita pribadi yang lebih beriman dan bertakwa kepada Allah SWT.(DA)


TERKAIT

Berita LAINNYA