Puncak Pesta Demokrasi, MTsN 1 KoBe Gelar Pemilihan Umum OSIM 2024/2025

Kota Bengkulu (Humas) – Dalam rangka mengajarkan arti demokrasi dan cara menggunakan hak suara dengan baik,  Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Bengkulu mengelar kegiatan Pesta Demokrasi pemilihan Ketua dan Wakil ketua OSIM masa bakti 2024/2025. Kegiatan ini digelar di lapangan utama MTsN 1 Kota Bengkulu, Kamis 26 Setember 2024.

Kegiatan pesta demokrasi siswa yang mengangkat tema “Ayo ikut memilih, suaramu menetukan kemajuan Madrasah “ ini mengusung dua pasangan calon dari dua partai siswa-siswi MTsN 1 Kota Bengkulu. Dua pasangan calon tersebut adalah Nabilah Masyitoh S dan Abdurrahman Rasdi K  dari Partai INTELIGEN dan Anggel Nur Fadillah dan Faiq Zakwan A dari partai KITA. 

Sebelumnya seluruh paslon sudah memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan visi dan misi pada tanggal 25 September 2024 lalu.

Pembina OSIM MTsN 1 Kota Bengkulu, Melda Nuari Handini, S.Pd menuturkan bahwa “pada pemilu ini yang bertindak sebagai pemilih adalah seluruh warga madrasah, artinya seluruh guru, staf Tata Usaha dan siswa-siswi MTsN 1 Kota Bengkulu”

Pada hari ini, kegiatan pemungutan suara dimulai pada pukul 08.00 WIB s.d selesai dan dilaksanakan secara bergiliran oleh seluruh kelas. Para siswa diberikan kesempatan untuk memilih calon ketua OSIM yang dianggap paling layak dan mampu membawa perubahan positif bagi madrasah. Proses pemilihan berjalan lancar dan tertib, didampingi oleh panitia OSIM dan guru pembina.

Setelah seluruh siswa-siswi selesai memberikan suara, panitia segera melakukan penghitungan suara dengan teliti dan transparan. Hasil pemilihan Ketua OSIM diumumkan setelah seluruh warga madrasah mengunakan hak pilihnya. Pemilihan ini menjadi momen penting dalam memperkenalkan prinsip-prinsip demokrasi dan partisipasi aktif kepada siswa-siswi MTsN 1 Kota Bengkulu

Pelaksanaan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIM ini selain mengajarkan arti demokrasi kepada siswa-siswi, juga bertujuan untuk memperkenalkan arti kepemimpinan, mengajarkan arti kebersamaan, menumbuhkan kepercayaan diri serta mengajarkan cara menggunakan hak suara dengan baik.

 (MTsN1KoBe/Humas)


TERKAIT

Berita LAINNYA