Pererat Silaturahmi Dalam Kebersamaan , RA Ummatan Wahidah gelar Halal bi halal 1445 H

Halal Bihalal RA Ummatan Wahidah

REJANG LEBONG (HUMAS) --- Halal bihalal merupakan tradisi yang umum dilakukan umat Islam setelah merayakan Idul Fitri. Pada tahun ini, RA Al Quran Ummatan Wahidah juga mengadakan acara halal bi halal setelah libur Idul Fitri. 

Acara di laksanakan pada hari Senin, 22 April 2024. Dalam acara tersebut, anak-anak dari RA tersebut berbaris dan saling bersalaman secara bergiliran satu persatu. Ini adalah momen yang sangat penting karena selain sebagai ajang silaturahmi, halal bi halal juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antar sesama.

Tradisi ini tidak hanya sekedar kegiatan rutin, namun juga menjadi wujud dari nilai-nilai kekeluargaan dan persaudaraan dalam Islam. Dengan berbagi salam dan doa, diharapkan hubungan antar individu dalam komunitas tersebut semakin erat dan harmonis.

Hal ini juga menunjukkan pentingnya pendidikan agama sejak usia dini, di mana anak-anak diperkenalkan pada nilai-nilai agama dan tradisi-tradisi Islam. Dengan demikian, mereka dapat tumbuh menjadi individu yang taat beragama dan peduli terhadap hubungan sosial di sekitarnya.

Tak lupa pula kami dari keluarga besar RA Ummatan Wahidah akan mengucapkan Selamat hari Raya Idul Fitri 1445 H, Taqabbalallahu minna wa minkum. (Semoga Allah menerima amalan kami dan amalan kamu.)" 

Kegiatan ini di harapkan dapat mengembangkan aspek sosial dan emosional pada anak usia dini. Sehingga ananda terbiasa saling memaafkan satu sama lain dan mendoakan kebaikan untuk teman-teman nya. 

 


TERKAIT

Berita LAINNYA