Penyuluh Agama KUA Muara Kemumu Ajak Ibu-ibu Isi Ramadan Dengan Baca Qur'an

tanggal 06 Maret 2025 di Masjid Ar-Rahman Desa Batu Bandung. 

Kepahiang, (Humas) ---- Penyuluh Agama Islam Kantor Urusan Agama (KUA) Muara Kemumu Eka ajak warga yakni kaum ibu-ibu isi Bulan Ramadan baca Qur'an bersama pada Hari Kamis tanggal 06 Maret 2025 di Masjid Ar-Rahman Desa Batu Bandung. 

Bulan Ramadan adalah bulan dimana pahala amalan saleh dilipatgandakan. Bulan Ramadan juga adalah bulan dimana diturunkannya Qur'an. Maka, sebagai momen untuk meningkatkan amalan saleh di Bulan Ramadan Eka mengajak ibu-ibu untuk berkumpul bersama membaca Qur'an. "Allhamdulilah kegiatan ini dapat diikuti oleh warga khususnya ibu-ibu untuk mengisi Bulan Ramadan dengan amalan saleh," ujar Eka. 

Kegiatan ini dilakukan juga oleh Eka bersama ibu-ibu sebagai wujud untuk menghindari dari kegiatan-kegiatan negatif yang mungkin dapat merusak amalan puasa. "Sebagaimana kita pahami bahwa dalam berpuasa ini kita bukan berpuasa menahan makan dan minum saja tapi juga kita berusaha untuk meninggalkan hal-hal yang merusak amalan puasa seperti ghibah dan lain sebagainya, maka agar terhindar dari perbuatan yang tidak baik tersebut kami isi dengan membaca Qur'an," pungkas Eka.


TERKAIT

Berita LAINNYA