Peran Penyuluh Agama Islam Tebat Karai Dalam Meningkakan Kualitas Kemampuan Baca Al Qur’an Pada TPQ Al Hasanah

Peran Penyuluh Agama Islam Tebat Karai Dalam Meningkakan Kualitas Kemampuan Baca Al Qur’an Pada TPQ Al Hasanah

Kepahiang (Humas) --- Penyuluh Agama Islam Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Tebat Karai kali ini giliran membantu proses pembelajaran di Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) Al Hasanah Desa Penanjung Panjang pada Rabu, (17/07/2024).

Anak-anak di TPQ AL Hasanah Desa Penanjung Panjang bertempatkan di Masjid Jamik yang juga memang di peruntukan sebagai tempat belajar mengaji di desa, kegiatan belajar mengaji dan sekaligus belajar ilmu agama ini, biasanya dilakukan pada Senin sampai Jum’at sore dari jam 16.00 WIB sampai selesai.

Kepala KUA Tebat Karai melalui  melalui Nesy Farlina, SH selaku Penyuluh Agama Islam sekaligus guru bantu TPQ Al Hasanah menyampaikan bahwa TPQ Al Hasanah merupakan TPQ yang memiliki tenaga pengajar sebanyak 1 Orang, dengan murid kurang lebih 25 orang.

“Sore ini saya membantu mengajar membaca Al-Qur'an. Selain membaca Al Qur’an, anak-anak di TPQ ini juga belajar menghafal Al-Qur'an dan juga belajar do'a sehari-hari, ayat-ayat pendek dan ilmu agama lainnya,” ujar Nesy. (Nesy)


TERKAIT

Berita LAINNYA