Pengajian Rutin Majelis Taklim Al-Mukmin: Meningkatkan Keimanan dan Kebersamaan

Rejang Lebong (HUMAS) ---- Pada Hari Jumat, 20 September 2024, Ibu Susilawati, Penyuluh Agama Islam dari Kantor Urusan Agama Kecamatan Sindang Kelingi, memimpin Kegiatan Pengajian Rutin bersama anggota Majelis Taklim Al-Mukmin di Desa Beringin Tiga.

Dalam pengajian tersebut, Ibu Susilawati menyampaikan pentingnya rasa syukur kepada Allah SWT sebagai bentuk pengakuan atas nikmat yang telah diberikan. Beliau menekankan bahwa bersyukur dapat memperkuat keimanan, meningkatkan ketakwaan, serta menjalin hubungan yang lebih baik dengan Sang Pencipta.

Dalam agama Islam, syukur sangat ditekankan sebagai bentuk ibadah dan kesadaran akan kebesaran Allah. Syukur juga dianggap sebagai kunci kebahagiaan dan kesuksesan dalam hidup, karena dengan bersyukur seseorang dapat memperoleh kepuasan dan rasa bahagia yang mendalam atas segala nikmat yang diberikan. Dalam kehidupan sehari-hari, bersyukur dapat ditunjukkan dengan mengucapkan kata-kata terima kasih, berdoa, atau menggunakan nikmat yang diberikan dengan sebaik-baiknya.Selain itu, bersyukur juga berfungsi sebagai penghalang dari azab dan sebagai cara untuk mendapatkan tambahan nikmat dari Allah.

Kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan dapat diterima dengan baik oleh seluruh anggota yang hadir. Ibu Evi Agustin, Ketua Majelis Taklim Al-Mukmin, menyatakan harapannya agar kegiatan ini mampu mempererat hubungan antarwarga dan meningkatkan kualitas iman di masyarakat.Kehadiran ibu-ibu dalam pengajian ini menunjukkan komitmen mereka untuk belajar dan berkembang bersama dalam lingkungan yang positif.(slamet)


TERKAIT

Berita LAINNYA