Pembukaan Matsama MIN 1 Kaur, Kabid Penmad : Motivasi Semangat Belajar Pada Peserta Didik

Kaur (Humas) – MIN 1 Kaur melaksanakan Upacara Bendera untuk pertama kalinya pada tahun ajaran 2024/2025 setelah liburan panjang akhir semester genap, upacara kali ini terasa sangat special dikarnakan berbarangan dengan acara pembukaan MATSAMA untuk peserta didik baru yang dihadiri dan dibuka langsung oleh Kabid Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Hamdani, M.Pd dan tentunya Jamila,S.Pd,I selaku Kepala Madrasah, Senin (15/7/2024)

Sebelum membuka pelaksanaan Matsama, Drs, H. Hamdani, M.Pd menyampaikan arahan dan pesan pada seluruh peserta didik baru MIN 1 Kaur. Banyak hal yang disampaikan dalam arahannya. Salah satu yang paling ditekankan kepada peserta didik baru adalah semangat belajar dan peranan orang tua wali murid.

“Kami memotivasi kepada peserta didik agar senantiasa berupaya untuk memberikan yang terbaik untuk diri pribadi, orang tua, dan tentunya kepada madrasah dengan berupaya meningkatkan prestasi yang mereka miliki dengan cara untuk lebih giat lagi belajar, serta meminta kepada orang tua murid terlibat aktif dala membatu proses perkembangan anak-anaknya, agar selalu dapat memastikaan kecukupan Gizi dan tentunya kesehatan Anaknya, sehingga anaknya nanti mampu menyerap ilmu dimanapun dan kapanpun terutama pada saat proses belajar di sekolah” ungkap Hamdani, M.Pd

Tidak lupa, jamila, S.Pd.I selaku Kepala Madraah juga mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta didik baru MIN 1 Kaur yang berjumlah 76 orang, yang mana mereka semua telah melewati beberapa tahapan mulai dari pendaftaran, Perlengkapan Administrasi, pengumuman kelulusan, daftar ulang hingga sampai pada tahapan akhir pada hari ini dengan mengikuti kegiatan Matsama.

Dalam pembukaan Matsama ini juga dilakukan penyerahan Piagam dan hadiah kepada anak-anak yang mampu meraih kemenangan pada Kompetensi Sains Madrasah (KSM) tingkat kabupaten beberapa waktu yang lalu.

“Saya berikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada siswa yang mampu meraih juara dan bagi siswa yang belum berhasil tetap kami motivasi sehingga nantinya mampu bangkit dan memberikan hasil lebih baik lagi”, imbuhnya

Kegiatan Matsama ini juga tampak istimewa dan ramai karena dihadiri oleh seluruh dewan guru dan siswa/I MIN 1 Kaur.  (Aji/Puja)


TERKAIT

Berita LAINNYA