Kota Bengkulu (Humas) 06/11-Sebagai wujud kepedulian atas bencana kemanusian yang kini sedang melanda warga Palestina, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu melalui Kasubbag Tata Usaha, Dr. Fahrurrazi, S.Pd,M.Si. mengajak seluruh ASN untuk peduli terhadap koraban bencana di Palestina.
"Mari Kita sisihkan sebagian harta Kita untuk membantu meringankan beban Saudara Kita yang ada di Palestina. karena ini adalah bencana kemanusiaan". Ujar Kasubbag Tata Usaha, Dr. Fahrurrazi, S.Pd,M.Si. saat memimpin apel pagi senin 06 November 2023.
Pada kesempatan ini, Dr. Fahrurrazi, S.Pd,M.Si. juga mengajaka seluruh ASN untuk melaksanakan Shalat Ghaib untuk mendoakan rakyat Palestina yang telah gugur.
Donasi dana sumbangan jajaran ASN Kantor Kemenag Kota Bengkulu bagi rakyat Palestina ini dikoordinir oleh Subbag Tata Usaha dan akan segera disalurkan. (Popi)