Bengkulu Tengah (Humas) - Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Merigi Kelindang yaitu Amri Gunawan dan Warga Yanti mengikuti dan memfasilitasi jalannya pengajian Majelis Taklim Al-Muttakin yang berlokasi di Desa Lubuk Unen.
Kegiatan ini dihadiri oleh PAI ASN dan Non ASN Kantor Urusan Agama Kecamatan Merigi Kelindang sebanyak 3 orang dan anggota Majelis Taklim Ibu-ibu sebanyak 15 orang, Kamis (26/10/2023)
Acara ini diawali dengan pembacaan sholawat, membaca Al-Qur’an, kemudian dilanjutkan dengan materi keagamaan dan diakhiri dengan pembacaan doa.
Sebagai pemateri, ustad Amri Gunawan menyampaikan tentang kewajiban menuntut ilmu. “Islam memerintahkan kita untuk menuntut ilmu, selama kita masih bernafas di dunia ini serta tidak ada alasan apapun untuk tidak mencari ilmu, jika kita meniatkannya dengan sungguh-sungguh, karena dengan ilmu kita akan mendapatkan kebahagiaan di dunia maupun akhirat. Dan Allah pun menjanjikan kepada kita akan diangkat derajatnya bagi orang yang beriman dan berilmu. Sebagaimana firman Allah QS. Al-Mujadilah ayat 11”
Muksin, S.Pd.I selaku Kepala KUA Kec. Merigi kelindang selalu perpesan kepada seluruh ASN PAI dan Non ASN PAI yang akan bertugas ke wilayah binaannya usntuk selalu menjaga Marwah Kementerian Agama dan menjaga sopan santun dalam berdakwah ke masyarakat agar cerciptanya suasanya yang harmonis dan tenteram. ujarnya
Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh anggota Majelis Taklim Al-Muttakin Desa Lubuk Unen. “Dengan adanya kegiatan penyuluhan seperti ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan juga mempererat tali silaturahmi antara para penyuluh dan masyarakat. Kami anggota Majelis Taklim juga mengharapkan semoga kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin ke depannya,” (Irma)