Bengkulu Utara ( Humas) MTsN 1 BU mengikuti simulasi KSM Sabtu, 29/6 di labor TIK MTsN 1 BU yang terdiri dari tiga sesi sesuai mata pelajaran.
Pada simulasi ini hadir dari semua perwakilan siswa yang akan mengikuti lomba KSM dari masing-masing cabang mata pelajaran yang dilombakan yaitu matematika, IPA, IPS dan yang beregu dengan masing-masing guru pembimbingnya dan dipantau langsung oleh waka kesiswaan Eko Susilo Sudarman, S.Pd yang mengatakan "pada KSM kali ini ada sedikit perubahan dari tahun sebelumnya, yaitu kita juga mengirimkan utusan yang beregu" tuturnya.
Kepala madrasah Evi Erlina, S.Pd. M.Pd. juga melihat langsung jalannya ujicoba KSM ini dan memberi motivasi kepada guru pembimbing dan siswa yang tampil untuk "tetap bersemangat mengharumkan nama madrasah dan memberikan yang terbaik seperti tahun-tahun sebelumnya" harap beliau.
Semoga dengan diadakan ujicoba ini siswa akan lancar saat melaksanakan lomba KSM nanti. ( Ewin/Yn )