Mini Lokakarya Tingkat Kecamatan untuk Penurunan Stunting di Muara Bangkahulu

Mini Lokakarya Tingkat Kecamatan untuk Penurunan Stunting di Muara Bangkahulu

Kota Bengkulu (Humas)-Kecamatan Muara Bangkahulu menggelar kegiatan Mini Lokakarya dalam rangka penurunan stunting pada Kamis, 6 Juni 2024. Acara yang diselenggarakan bertempat di Aula Kantor Kecamatan Muara Bangkahulu ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Muara Bangkahulu, Rudian, S.Ag, M.H., serta Kepala Kecamatan Muara Bangkahulu, Bambang Irawan, S.Ip.

Lokakarya ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk mengurangi angka stunting di wilayahnya. Dalam sambutannya, Bambang Irawan selaku Kepala Kecamatan Muara Bangkahulu, menekankan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak untuk mencapai tujuan tersebut. "Penurunan angka stunting adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan kerja sama yang baik, kita bisa memastikan anak-anak di Kecamatan Muara Bangkahulu mendapatkan gizi yang cukup dan tumbuh dengan sehat". Ujarnya.

Sedangkan Rudian. selaku Kepala KUA Kecamatan Muara Bangkahulu dalam paparannya, menjelaskan peran penting edukasi dalam pencegahan stunting. "KUA siap berkontribusi melalui program-program edukasi kepada masyarakat, terutama para calon pengantin, tentang pentingnya gizi dan kesehatan sejak dini. Kami berharap dengan langkah ini, keluarga-keluarga di Muara Bangkahulu akan lebih siap dalam menghadapi tantangan kesehatan". Ungkap Rudian.

Lokakarya ini juga menghadirkan berbagai narasumber yang membahas tentang strategi penanganan stunting, mulai dari aspek kesehatan, edukasi, hingga intervensi gizi. Peserta lokakarya yang terdiri dari perangkat kelurahan, kader kesehatan, serta perwakilan masyarakat antusias mengikuti setiap sesi dan berdiskusi aktif mengenai solusi terbaik untuk mengatasi stunting dii Kecamatan Muara Bangkahulu.

Acara ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang konkret dalam upaya menurunkan angka stunting di Kecamatan Muara Bangkahulu. Dengan komitmen yang kuat dari semua pihak, target penurunan stunting secara signifikan di tahun-tahun mendatang dapat tercapai. (Humas)


TERKAIT

Berita LAINNYA